Cerita Selebriti
Tahu Foto dan Ucapannya Dipampang di Belakang Truk, Hotman Paris Lontarkan Komentar Begini
Kali ini, gambar dan tulisan di belakang truk mengundang perhatian pengacara kondang Hotman Paris Hutapea.
Editor: Atri Wahyu Mukti
TRIBUNWOW.COM - Gambar dan tulisan di belakang truk kerap menggelitik dan menarik perhatian.
Kali ini, gambar dan tulisan di belakang truk itu mengundang perhatian pengacara kondang Hotman Paris Hutapea.
Hal yang membuat Hotman berkomentar lantaran gambar di belakang truk itu memuat foto dirinya.
• Kagum dengan Pasangan Lansia yang Masih Malam Mingguan, Hotman Paris: Hebat!
Dalam foto yang terpampang di belakang sebuah truk tersebut, Hotman digambarkan mengenakan peci dan serban yang dikalungkan di pundak kanan.
Menyertai gambar Hotman, terdapat tulisan di samping kiri yang berbunyi "NAKAL BOLEH Tapi Anak Istri Number One".
Tidak diketahui siapa yang merekam video truk bergambar Hotman itu.
Namun, video itu diunggah Hotman di akun instagram pribadinya, @hotmanparisofficial, Rabu (15/1/2020).
Dari keterangan yang diberikan Hotman pada caption video, truk itu melintas di Sukorejo, Kabupaten Kendal, Jawa Tengah.
Terhadap adanya truk yang memuat foto dirinya itu, Hotman hanya mengungkapkan keheranannya karena si pembuat gambar sepertinya menganggumi Hotman.
"Mobil melintas di Sukorejo, kendal Jateng: segitu nge fans ya? Horas," tulis Hotman.
• Hotman Paris Beri Pesan pada Petinggi Garuda Indonesia hingga Sindir Pramugari yang Suka Pamer di IG
• Bukan Kekayaan, Hal Sederhana Inilah yang Buat Hotman Paris Merasa Betah dengan sang Istri
Hotman memang dikenal sebagai pribadi yang 'nakal'.
Hal itu setidaknya akan terlihat dari postingan di akun instagramnya.
Ia kerap berpose dengan wanita-wanita cantik dan biasanya berpakaian seksi.
Dalam beberapa program televisi, Hotman juga tak jarang merayu wanita lain.
Hal itu seakan-akan menggambarkan Hotman sebagai seorang playboy.