Breaking News:

Liga 1

Persib Bandung Vs Barito Putera, Ardi Idrus Waspadai Raja Assist Lawan: Saya Sekampung Sama Dia

Bek sayap Persib Bandung, Ardi Idrus memberikan komentar kemampuan pemain andalan Barito Putera.

Penulis: Khistian Tauqid Ramadhaniswara
Editor: Maria Novena Cahyaning Tyas
LVINO HANAFI/BOLASPORT.COM
Bek kiri Persib Bandung asal Ternate, Ardi Idrus menyapa Bobotoh seusai mengalahkan PSM Makassar dalam laga lanjutan Liga 1 2018 di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Bandung, (23/5/2018). Bek sayap Persib Bandung, Ardi Idrus memberikan komentar kemampuan pemain andalan Barito Putera. 

TRIBUNWOW.COM - Bek sayap Persib Bandung, Ardi Idrus memberikan komentar tentang kemampuan pemain andalan Barito Putera.

Pertandingan Persib Bandung vs Barito Putera akan berlangsung di Stadion Si Jalak Harupat, Bandung, Minggu (24/11/2019).

Duel antar Persib Bandung vs Barito Putera merupakan lanjutan Liga 1 2019 pekan ke-28.

Robert Alberts Tak Setuju Persib Bandung Ikut Piala Cabaran ASEAN 2020: Itu Hanya Turnamen Kecil

Dikutip TribunWow.com dari republikbobotoh.com, sebagai tim tamu Barito Putera dipastikan tidak tampil dengan kekuatan penuh saat melawan Persib Bandung.

Barito Putera harus kehilangan dua pemain andalan mereka, yakni Evan Dimas dan M Riyandi.

Keduanya absen lantaran mendapatkan panggilan untuk memperkuat Timnas U-22 Indonesia.

Meskipun demikian Barito Putera juga mendapatkan amunisi baru saat melawan tuan rumah Persib Bandung.

Tiga pilar kini telah kembali dari Timnas Indonesia dan bergabung dengan Barito Putera.

Para pemain yang kembali adalah Bayu Pradana, Risky Pora, Gavin Kwan Adsit.

Persib Bandung Vs Barito Putera: Roberts Alberts Jelaskan Kondisi Jupe dan Pengganti Ezechiel

Ketiga pemain tersebut sangat berperan penting dalam skuat besutan Djadjang Nurdjaman tersebut.

Apalagi sosok Risky Pora yang menjadi pemain paling sentral yang dimiliki Barito Putera.

Kemampuan Risky Pora dalam memberikan umpan-umpan gemilang, selalu memanjakan para striker Barito Putera.

Hal tersebut juga diakui oleh Ardi Idrus sebagai pemain yang akan berhadapan langsung dengan Risky Pora.

Menurut Ardi Idrus, rekan satu kampung di Ternate tersebut selalu merepotkan pertahanan lawan.

Kapten Barito Putra, Rizky Pora, saat tampil melawan Arema FC dalam laga pekan ke-5 Liga 1 di Stadi
Kapten Barito Putra, Rizky Pora, saat tampil melawan Arema FC dalam laga pekan ke-5 Liga 1 di Stadi (Japrit)

Klasemen Liga 1 2019 Pekan ke-28: Madura United Kalah, Peluang bagi Persib Bandung dan Arema FC

Bahkan Risky Pora kini menjadi raja assist untuk Barito Putera di Liga 1 2019.

Diketahui Risky Pora mampu menyumbang 12 assist dari 25 kali penampilannya bersama Barito Putera.

Oleh karena itu Ardi Idrus akan melakukan berbagai cara untuk mengimbangi permainan Risky Pora.

"Saya lebih condong ke Rizky Pora karena dia raja assist di sana. Dia juga main di Timnas (ketika lawan Malaysia), beberapa menit saja," ungkap Ardi, Jumat (22/11/2019).

"Tapi dari pelatih mungkin dia lebih siap lagi main di Barito, karena dia jam mainnya sedikit (di Timnas)," imbuhnya.

Selain itu Ardi Idrus mengaku sudah mengantongi cara untuk menghentikan pergerakan Riski Pora.

Tak hanya itu sebagai rekan satu kampungnya tersebut, Ardi idrus tentu sudah paham betul gaya permainan Riski Pora.

"Kalau Pora bukan di Timnas saja, saya kan sekampung sama dia, saya tahu dia punya tim main bolanya bagus," ucap Ardi Idrus.

"Terbukti dia sudah mencetak banyak assist di liga, jadi saya harus waspadai itu, dia punya kaki kiri yang luar biasa," imbuhnya.

Persib Bandung Vs Barito Putera, Official Tim Tamu Dapat Musibah saat Berlatih di Lapangan Lodaya

Ardi Idrus Ungkapkan Kondisinya

Seperti yang dikabarkan sebelumnya, Ardi Idrus dan Febri Hariyadi belum dipastikan bisa bermain melawan Barito Putera.

Setelah baru kembali dari Timnas Indonesia, keduanya masih dipantau soal kondisi kebugarannya.

Ardi Idrus dan Febri Hariyadi menjadi bagian dari skuat Timnas Indonesia untuk melawan Malaysia pada lanjutan babak Kualifikasi Piala Dunia 2022 di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, Selasa (19/11/2019).

Dikutip TribunWow.com dari TribunJabar.id, Ardi Idrus mengaku kondisi fisiknya tidak bermasalah.

Hal itu juga tidak terlepas, Ardi Idrus hanya menjadi cadangan saat Timnas Indonesia melawan Malaysia.

Berbeda dengan Ardi Idrus, Febri Hariyadi bermain sebagai starter pada laga tersebut.

 Persib Bandung Vs Barito Putera, Official Tim Tamu Dapat Musibah saat Berlatih di Lapangan Lodaya

Pemain Persib Bandung, Kevin Kippersluis dan Ardi Idrus saat melawan Kalteng Putra di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Jumat (1/11/2019).
Pemain Persib Bandung, Kevin Kippersluis dan Ardi Idrus saat melawan Kalteng Putra di Stadion Tuah Pahoe, Palangkaraya, Jumat (1/11/2019). (Persib.co.id/Gregorius A.K)

Dirinya mengaku hanya kelelahan saat perjalanan saja.

Namun sudah kembali pulih setelah diberikan dispensasi oleh tim pelatih untuk bersitirahat selama sehari.

Oleh karena itu, bek bernomor punggung 3 itu siap jika dipercaya oleh pelatih Robert Alberts untuk bermain melawan Barito Putera.

"Ya, kondisi saya sendiri alhamdulillah fit karena saya di timnas juga enggak main mungkin saya hanya kelelahan waktu di perjalanan saja," ujar Ardi Idrus.

"Ya insyaallah saya siap kalau ditunjuk sama Robert main saya main," sambungnya.

Lebih lanjut, saat ini Ardi Idrus fokusnya sudah kembali bersama tim Persib Bandung.

 Pemain Muda Persib Bandung, Julius Josel Ungkap Punya 2 Pemain Idola di Liga 1 2019, Asing dan Lokal

Ardi Idrus ingin Persib Bandung menjaga tren positif di Liga 1 2019 dengan cara mengalahkan Barito Putera.

Diketahui Persib Bandung belum terkalahkan dari enam laga terakhir.

Bahkan pada empat laga terakhir, Supardi Nasir dkk mampu menyapu dengan kemenangan.

"Sekarang sudah di klub berarti saya fokus di klub lagi karena yang terpenting lawan Barito kami harus jaga tren positif terus, semoga tiga poin lagi lawan Barito," tutupnya.

(TribunWow.com/Khistian TR)

WOW TODAY:

(TribunWow.com/Khistian TR)

Tags:
Persib Bandung Vs Barito PuteraPersib BandungArdi Idrus
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved