Cerita Selebriti
Jessica Iskandar Beberkan Tanggal Pernikahannya dengan Richard Kyle, WO Sudah Siapkan Sejumlah Hal
Selebriti Jessica Iskandar atau Jedar membeberkan rencana pernikahannya dengan artis peran yang juga seorang model, Richard Kyle. Tanggal berapa ya?
Editor: Ananda Putri Octaviani
TRIBUNWOW.COM - Selebriti Jessica Iskandar atau Jedar membeberkan rencana pernikahannya dengan artis peran yang juga seorang model, Richard Kyle.
Disebutkan Jessica Iskandar, ia akan melangsungkan pernikahan dengan Richard Kyle pada bulan April 2020.
Rencana pernikahannya dengan Richard Kyle itu disampaikan Jessica Iskandar saat ditemui di Kota Kasablanka, Jakarta Selatan, Jumat (168/2019).
• Gelar Akad Nikah 17 Agustus 2019, Penampilan Cut Meyriska saat Pengajian Banjir Pujian
"Iya (bulan April), mudah-mudahan kalau lancar enggak ada halangan," kata Jessica Iskandar.
Untuk pernikahannya nanti, Jessica Iskandar mengaku sudah mulai melakukan beberapa persiapan.
"Ini kebetulan mungkin WO (wedding organizer) nya juga hebat ya," ujar Jessica Iskandar.
"Jadi diam-diam dia sudah benar-benar cari koneksi-koneksi yang bisa dikerjain sama bantuin ini. Ini jadi memang cepat sih," imbuhnya.
• Reaksi Ricky Harun saat Istrinya Positif Hamil Anak ke-4, padahal Anak ke-3 Baru Berusia 8 Bulan
Sebelumnya, Richard Kyle melamar Jessica Iskandar di bawah jembatan Golden Gate di San Fransisco, Amerika Serikat pada 3 Mei 2019.
Saat itu Richard Kyle meminta Jessica Iskandar menjadi istrinya dengan menyematkan cincin berlian pada jari manisnya.
Setelah itu, mereka berdua menggelar acara pertunangan di Hotel Ritz Carlton, SCBD, Jakarta Selatan, pada 15 Juni 2019. (Dian Reinis Kumampung)
Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Jessica Iskandar Ungkap Tanggal Pernikahannya dengan Richard Kyle"
WOW TODAY