Liga 1
Hasil Akhir Laga Persipura Jayapura Vs Kalteng Putra, Misi Balas Dendam Mutiara Hitam Sukses
Persipura Jayapura mampu mengakhiri perlawanan Kalteng Putra pada lanjutan Liga 1 2019 di Stadion Mandala, Jayapura pada Rabu (14/8/2019).
Editor: Claudia Noventa
Skor 1-0 pun mengakhiri babak pertama.
Pada babak kedua, Kalteng Putra berusaha menyamakan kedudukan dengan memasukkan Ferinando Pahabol pada menit ke-47 menggantikan Abdurahman Abanda.
Namun, anak asuh Jacksen F Tiago tetap mendominasi jalannya pertandingan.
Memasuki menit ke-57, Kalteng Putra kembali melakukan pergantian pemain dengan memasukkan Eliazer Maran menggantikan Patrich Wanggai.
Hal itu langsung direspons Persipura dengan memasukkan Ian Luis Kabes yang masuk menggantikan Ronaldo Mesido.
Masuknya Eliazer Maran langsung membuat tim tamu bermain lebih ngotot di babak kedua.
Beberapa kali, Kalteng Putra mampu mengancam lini pertahanan Persipura melalui dua legiun asingnya, Diogo Gampos dan Hedipo Gustavo.
Akan tetapi, malah tuan rumah yang menambah keunggulan dengan gol kedua mereka pada menit ke-69.
Titus Bonai yang mencetak gol melalui sundulan dari umpan terukur Ibrahim Conteh.
Persipura berusaha mengamankan keunggulan dua golnya dengan mengganti Yohanis Tjoe dengan Valentino Telaubun pada menit ke-80.
• Persib Bandung Vs Borneo FC, Tim Robert Alberts Unggul Rekor Pertemuan, Ini Head to Head Keduanya
Semenit berselang, Persipura melakukan pergantian pemain terakhirnya dengan memasukkan Boaz Solossa yang menggantikan Titus Bonai.
Sampai Tabrani selaku wasit yang memimpin meniup pelui panjang tanda berakhirnya pertandingan skor tetap bertahan 2-0 untuk Persipura Jayapura.
Persipura pun membayar dendam mereka dengan lunas setelah pada turnamen pra-musim, Piala Presiden 2019, mereka dikalahkan Kalteng Putra.
Susunan Pemain:
Persipura Jayapura (5-4-1): 27-Dede Sulaiman; 32- M.Tahir, 44-Yohanis Tjoe, 21 Yustinus Pae, 4-Ricardo Salampessy, 3-Andre Dos Santos; 19-Samassa Mahamadou, 10-Ibrahim Conteh, 14-Ronaldo Mesido (13-Ian Louis Kabes 58'), 46-Todd Rivaldo Ferre; 25-Titus Bonai.