Breaking News:

Cerita Selebriti

Film 'Milly dan Mamet' Tembus 1 Juta Penonton, Ernest Prakasa Gelar Syukuran

Ernest Prakasa menggelar syukuran atas karyanya film 'Milly & Mamet' yang berhasil ditonton 1 juta orang

Penulis: Nirmala Kurnianingrum
Editor: Claudia Noventa
KOMPAS.com/TRI SUSANTO SETIAWAN
Ilustrasi Ernest Prakasa. Ernest Prakasa menggelar syukuran atas karyanya film 'Milly & Mamet' yang berhasil ditonton 1 juta orang 

TRIBUNWOW.COM - Komika sekaligus sutradara, Ernest Prakasa menggelar syukuran atas karya terbarunya, film 'Milly & Mamet' yang berhasil ditonton 1 juta orang.

Acara syukuran tersebut dibagikan langsung oleh Ernest Prakasa di sosial medianya.

Dilansir TribunWow.com di laman Instagram Ernest Prakasa, @ernestprakasa, Rabu (2/1/2019), ia mengunggah momen syukuran film 'Milly & Mamet'.

Di unggahan tersebut nampak Ernest, sang istri, Meira Anastasia, dan produser ternama Chand Parwez memotong tumpeng bersamaan.

Ketiganya kompak mengenakan kaos bertuliskan 'Milly & Mamet'.

Tak Menduga Susah Sinyal jadi Nyata, Ernest Ungkap Proses Gading dan Gisel Terlibat di Filmnya

Di keterangan fotonya, Ernest mengungkapkan hari itu ia melakukan syukuran 1 juta penonton film 'Milly & Mamet'.

Ernest bercerita bahwa sang produser, Chand Parwez merupakan orang pertama yang mengajaknya menjadi sutradara.

Ia melanjutkan, bahkan hingga film keempat yang diproduksi Ernest, sosok  Chand Parwez selau menjadi mitra kerja yang menyenangkan.

Ernest juga menyatakan nantinya ia akan berkolaborasi kembali bersama Chand Parwez di film kelima pada tahun depan.

"Hari ini, syukuran 1 juta penonton @millymametmovie bersama Pak Produser @chandparwez.

Beliau orang yang pertama “nyemplungin” gue jadi sutradara, dan sampe di film keempat selalu jadi mitra kerja yang menyenangkan.

Nantikan kolaborasi kelima kami tahun depan!," tulis Ernest Prakasa sebagai caption.

Raditya Dika Kembaran Perut Buncit dengan Anissa Aziza saat Liburan Tahun Baru di Singapura

Diberitakan dari Tribunnews, Senin (31/12/2018), lagi-lagi aktor, komika, sutradara, dan penulis film Ernest Prakasa (36) meraih kesuksesan di industri perfilman Tanah Air.

Kali ini, film terbarunya berjudul 'Milly & Mamet: Ini Bukan Cinta & Rangga' yang diproduksi Starvision Plus dan Miles Films itu berhasil meraih satu juta penonton.

Sebelumnya, film yang disutradarai Ernest Prakasa juga memukau penonton dalam tiga tahun belakangan Cek Toko Sebelah, Susah Sinyal, dan terakhir Milly & Mamet: Ini Bukan Cinta & Rangga'.

Halaman 1/2
Tags:
Ernest PrakasaFilm Milly dan MametBioskopInstagram
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved