Gempa 7,3 SR Guncang Venezuela
Gempa Bumi dengan kekuatan 7,3 Skala Richter (SR) mengguncang pantai timur Venezuela.
Penulis: Qurrota Ayun
Editor: Astini Mega Sari
TRUBUNWOW.COM - Gempa Bumi dengan kekuatan 7,3 Skala Richter (SR) mengguncang pantai timur Venezuela.
Dilansir TribunWow.com dari Reuters.com, gempa yang terjadi pada Selasa (21/8/2018) sore itu mengguncang bangunan-bangunan dan terasa hingga ke Kolombia, Bogota, serta menyebabkan kerusakan di sebagian Trinidad.
Venezuela tidak dalam kondisi yang baik untuk menghadapi bencana alam.
Sebelumnya Venezuela sudah bergelut dengan krisi ekonomi yang menyebabkan persediaan obat-obatan menipis.
Selain itu rumah sakit yang ada di Venezuela hampir tidak berfungsi dan terjadi krisis bahan pangan seperti ayam dan susu.
• Menteri Susi Laksanakan Salat Idul Adha Bersama Korban Gempa di Lombok
Gempa terjadi pada kedalaman 123 km sehingga menyebabkan minimnya kerusakan fisik.
Para pejabat Venezuela menjelaskan tidak ada laporan korban yang terluka pada gempa tersebut.
Dua sumber minyak di perusahaan minyak negara Venezuela beroperasi secara normal.
Gempa terjadi pada pukul 17.15 waktu setempat dan menyebabkan masyarakat lari ke jalan.
Seorang dokter di Cumana, ibu kota bagian timur Sucre yang paling dekat dengan episentrum gempa, Elia Sanchez menjelaskan jika dirinya sedang menonton TV ketika gempa terjadi.
Untuk menyelamatkan diri, Sanchez harus turun hingga sembilan lantai dan khawatir jika gempa tak kunjung berhenti.
Narasumber lain, Rosymer Rodriguez memaparkan jika dirinya tidak melihat kerusakan yang signifikan tapi orang-orang yang merasakan gempa masih merasa takut jika terjadi gempa susulan.
• Ferdinand Sayangkan Alasan Pemerintah Tak Naikkan Status Gempa Lombok sebagai Bencana Nasional
“Masih ada orang di jalan. Ada orang yang mengemasi tas jika ada gempa susulan, ” ujar Rosymer Rodriguez.
Tidak banyak kerusakan yang terjadi, namun gempa tersebut mengakibatkan lantai lima teratas dari sebuah gedung pencakar langit dengan 45 lantai miring.
Gubernur Sucre, Edwin Rojas meminta warga untuk tetap tenang.
"Jangan menyebabkan kekhawatiran penduduk dengan berita tsunami atau semacamnya," kata Edwin. (TribunWow.com/Qurrota Ayun)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/warga-venezuela_20180416_085701.jpg)