Pelatih Belgia Dukung Keinginan Eden Hazard untuk Hengkang dari Chelsea
Pelatih timnas Belgia, Roberto Martinez mendukung penuh keputusan Eden Hazard untuk hengkang dari Chelsea.
Penulis: Vintoko
Editor: Fachri Sakti Nugroho
TRIBUNWOW.COM - Pelatih timnas Belgia, Roberto Martinez mendukung penuh keputusan Eden Hazard untuk hengkang dari Chelsea.
Penyerang timnas Belgia itu dikabarkan akan segera pindah ke raksasa Spanyol, Real Madrid pada bursa musim panas 2018.
Seperti dikutip dari Mirror.co.uk, Roberto Martinez menilai jika Eden Hazard cocok untuk bermain di Real Madrid lantaran penampilan apiknya selama Piala Dunia 2018 berlangsung.
• Eden Hazard Ingin Hengkang dari Chelsea
"Ini mungkin adalah waktu terbaik bagi Hazard untuk mencoba sesuatu yang berbeda," ujar Martinez.
"Dia adalah pemain yang memiliki kedewasaan dan punya kepemimpinan. Permainannya didasarkan pada bakat."
Tak hanya untuk Real Madrid, Martinez mengatakan jika pemain berusia 27 tahun itu cocok bermain di klub mana pun di dunia.
"Dia berada di momen terbaik dalam karirnya. Dia bisa masuk dalam tim mana pun di dunia," kata Martinez.
"Setiap pemain membutuhkan tantangan baru dan proyek baru. Mungkin saat ini waktu yang tepat bagi Chelsea dan Eden untuk berpisah," kata Martinez.
"Saya akan sangat terkejut jika Chelsea tidak memiliki penawaran besar untuknya sekarang."
• Kim Woo Bin Genap Berusia 30 Tahun, Agensi Bahas Kondisi serta Kariernya
Sebelumnya diberitakan, pemain The Blues itu santer dikabarkan menjadi incaran dua klub besar La Liga, yakni Barcelona dan Real Madrid.
Ia juga telah menolak perpanjangan kontrak yang ditawarkan The Blues.
Chelsea pun tampaknya akan kesulitan menahan keinginan Hazard untuk hengkang.
Namun pemain asal Belgia ini menegaskan ia akan pergi hanya jika pihak Chelsea memperbolehkannya.
"Setelah enam tahun yang indah di Chelsea, mungkin sudah waktunya untuk menemukan sesuatu yang berbeda," kata Hazard.
"Saya dapat memutuskan apakah saya ingin tetap atau pergi, tetapi Chelsea akan membuat keputusan akhir - jika mereka ingin melepaskan saya."

Eden Hazard (Chelsea FC)
• Jose Mourinho Lirik Dua Pemain Kroasia untuk Diboyong ke Manchester United
Untuk diketahui, Real Madrid menyiapkan 225 juta euro atau Rp 3,7 triliun untuk mengambil Eden Hazard dan rekan senegaranya di Chelsea, penjaga gawang nomor satu klub, Thibaut Courtois.
Apalagi, Courtois sudah menyatakan bahwa dia tidak akan pergi tanpa Hazard dan sebaliknya. (TribunWow.com/Rekarinta Vintoko)