Breaking News:

Jennifer Bachdim Disorot Media Asing dan Disebut WAGs Paling Mencuri Perhatian se-Asia

Istri Irfan Bachdim menjadi sorotan media asing dan disebut sebagai istri pemain bola paling mencuri perhatian.

Penulis: Woro Seto
Editor: Woro Seto
KOLASE / TRIBUNWOW.COM / INSTAGRAM
Jennifer Bachdim 

TRIBUNWOW.COM - Istri Irfan Bachdim menjadi sorotan media asing dan disebut sebagai istri pemain bola paling mencuri perhatian.

Dilansir dari foxsportsasia.com, predikat tersebit layak diberikan kepada Jennifer Dunn karena penampilannya yang begitu seksi.

Jennifer merupakan WAGs yang memesona se-Asia.

Bahkan istri Irfan Bachdim itu menjadi satu-satunya WAGs yang terpopuler di Asia.

  VIRAL: Terus Ditanya Kapan Menikah, Wanita 32 Tahun Ini Curhat Alasannya: Aku dari Keluarga Menengah

Hal itu tampak wajar lantaran Jennifer Bachdim kerap mengunggah foto-foto cantiknya saat berolahraga di akun Instagramnya @jenniferbachdim.

Tentunya hal tersebut membuat netizen merasa terinspirasi dengan aktivitas tersebut.

Tampak kegiatan berolahraga itu sudah menjadi rutinitas istri Irfan Bachdim.

Tubuhnya yang begitu ramping dan sehat membuat kaum hawa merasa iri kepadanya.

Padahal dirinya sudah memiliki dua anak.

“Yes, I think I’m a hot mom." ucapnya yang dilansir dari Superball.id

"Saya masih merasa seksi, meski saya sudah jadi ibu-ibu,” ucap Jennifer sambil tertawa.

Rupanya, itulah kiat blasteran Jerman-China Indonesia ini menjaga dirinya agar tetap bugar dan langsing.

  POPULER: Mark Zuckerberg Akan Perbaiki Facebook di Tahun 2018, Apa yang Akan Dia Lakukan?

"Saya masih rajin olahraga, meski sibuk mengurus anak sendiri tanpa pengasuh,” ungkap Jenn, sapaan akrabnya, beberapa waktu lalu, sebagaimana dikutip SuperBall.id dari Beranda.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/2
Tags:
Jennifer BachdimIrfan BachdimInstagram
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved