Breaking News:

Rusunawa Harga Rp 100 Ribu Khusus Lajang, Begini Penampakannya!

Presiden Jokowi baru saja meresmikan Rusunawa seharga Rp 100 Ribu Perbulan, Penasaran?

Penulis: Natalia Bulan Retno Palupi
Editor: Tinwarotul Fatonah
KOMPAS.com / DANI PRABOWO
Rusunawa Parakan Wetan yang berada di Kabupaten Temanggung, Jawa Tengah. 

TRIBUNWOW.COM - Rumah Susun Sewa (Rusunawa) Parakan Wetan di Jalan Parakan Campur Salam, Kelurahan Parakan Wetan, Kecamatan Parakan, Kabupaten Temanggung diresmikan oleh Presiden Joko Widodo (Jokowi) pada, Sabtu (17/6/2017).

Melansir dari Kompas.com harga sewa rusunawa yang diperuntukkan untuk masyarakat berstatus lajang ini pun juga terbilang cukup murah yaitu Rp 100 ribu per bulan.

"Kemarin di Jawa Tengah yang sudah dibangun pada 2015, kurang lebih Rp 100.000. Nah tadi saya tanyakan ke kepala dinas, kurang lebih (di sini) sekitar segitu lah Rp 100.000," kata Direktur Jenderal Penyediaan Perumahan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR) Syarif Burhanuddin di lokasi.

Postingan Ahok Mengungkap Rahasia Mengejutkan Veronica Tan di Rusunawa

Bahkan ia turut membandingkan dengan biaya sewa kos yang ada di sekitar daerah rusun tersebut. Tentunya biasa sewa rusun lebih terjangkau dibandingkan dengan biaya sewa kos di sana yang mencapai Rp 400 ribu per bulan.

"Kalau dia pakai AC Rp 400.000, kalau tidak Rp 300.000. Itu pun kamar mandi di luar," kata dia.

Harga sewa yang murah diberikan itu diharapkan masyarakat memiliki kemampuan untuk menabung, sehingga di masa depan, masyarakat dapat membeli rumah milik mereka sendiri.

Lalu bagaimana penampakan dari rusun yang harga sewanya Rp 100 ribu ini?

Kembali melansir Kompas.com, rusunawa tersebut didirikan di atas lahan seluas 2.638 meter persegi yang hanya memiliki satu tower blok setinggi lima lantai.

Sebuah Keluarga Tinggal di Pinggir Gang Tanpa Rumah, Miris Nasib Istri saat Melahirkan

Pada bagian depan, ada halaman yang cukup luas untuk meletakkan sepeda motor.

Rusunawa ini dibangun dengan anggaran sebesar Rp 22,3 miliar dan memiliki 114 unit kamar yang sudah siap disewakan.

Masing-masing unit tersebut sudah dilengkapi dengan fasilitas pendukung seperti dua unit meja belajar, dua unit kursi, dua unit lemari ukuran sedang..

Fasilitas meja belajar dan lemari pakaian sedang di setiap unit.
Fasilitas meja belajar dan lemari pakaian sedang di setiap unit. (KOMPAS.com/DANI PRABOWO)

Tak hanya itu, satu unit kamar disediakan sebuah tempat tidur slorok yang dapat digunakan untuk dua orang.

Fasilitas tempat tidur slorok di masing-masing unit.
Fasilitas tempat tidur slorok di masing-masing unit. (KOMPAS.com/DANI PRABOWO)

Rumah Mewah Bos Warteg di Tengah Jalan Tol Dibongkar dan Diberi Ganti Rugi Segini

Sumber: TribunWow.com
Halaman 1/2
Tags:
JokowiTemanggungSyarif Burhanuddin
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved