Ditanya Arti Cinta, Jawaban Gadis 4 Tahun Mengharukan, Simak Videonya
Sebuah video percapakan antara ibu dan anaknya yang masih berumur empat tahun viral di media sosial.
Penulis: Claudia Noventa
Editor: Maya Nirmala Tyas Lalita
"Apa artinya cinta?," lanjut sang ibu.
Tampak berpikir sejenak, Leah kemudian menjawab satu kata.
Sosok yang kerap dilupakan cintaNya.
"Tuhan," jawab Leah singkat.
Ibunya pun terkejut mendengar jawaban Leah.
Dia begitu terharu mendengar jawaban jujur anaknya hingga terdiam beberapa saat dan terdengar menangis.
"Itu begitu indah, ya ampun," kata ibunya sambil terisak.
Leah yang melihat ibunya menangis langsung menyebutkan makanan favoritnya seperti tak ingin membuat ibunya menangis.
"Dan coklat kesukaanku adalah telur coklat, itu telur coklat dalam kaleng. Oke. Iya," lanjut Leah menjelaskan.
"Kamu membuatku terkejut," ucap ibunya.
"Dan Nom Nom Cup adalah kesukaanku," terang Leah dengan gerakan tangannya yang lucu.
Leah terlihat bingung melihat ibunya menangis hingga bertanya kenapa ibunya menangis.
"Kenapa mama menangis karena itu?"
"Umm kamu membuatku terkejut dengan jawabanmu," jawab ibunya dengan nada terharu.
"Ketika kamu mengatakan apa artinya cinta, kamu bilang Tuhan. Tuhan adalah cinta. Ya ampun," jelas ibunya dengan terisak.