HP Oppo
Bocoran Spesifikasi OPPO Reno15 Pro Max yang Dirumorkan akan Menjadi Flagship Killer
Dengan chipset unggulan MediaTek Dimensity 9400, OPPO Reno15 Pro Max diyakini cocok untuk gaming kelas berat dan multitasking tanpa lag.
Penulis: Magang TribunWow
Editor: Tiffany Marantika Dewi
TRIBUNWOW.COM - OPPO diketahui akan merilis OPPO Reno15 Pro Max pada akhir tahun 2025.
Dilansir oleh GSMArena.com pada 21 November 2025, OPPO Reno15 Pro Max dirumorkan akan hadir dengan layar LTPO AMOLED berukuran 6,78 inci yang menawarkan resolusi 1272 x 2800 piksel.
Dengan ukuran besar dan teknologi layar canggih ini, pengguna OPPO Reno15 Pro Max akan mendapatkan tampilan yang tajam, warna yang lebih hidup, dan pengalaman visual yang nyaman, baik untuk menonton film, bermain game, maupun aktivitas harian lainnya.
OPPO Reno15 Pro Max juga sudah mengantongi sertifikasi IP68 dan IP69, yang mampu menahan debu dan air berada pada level tinggi.
OPPO Reno15 Pro Max mampu bertahan dari semburan air bertekanan sangat kuat, bahkan dapat tetap aman saat terendam hingga kedalaman 2 meter selama 30 menit.
Fitur ini membuatnya cocok untuk pengguna yang sering beraktivitas di luar ruangan atau membutuhkan ponsel yang tahan segala kondisi.
Baca juga: Update Harga OPPO Reno Series November 2025: Pilih Sesuai Budgetmu Mulai Rp 4 Jutaan
Bagian layarnya dilengkapi refresh rate dinamis yang bisa menyesuaikan dari 1 Hz hingga 120 Hz.
Kemampuan adaptif ini tidak hanya membantu menghemat baterai, tetapi juga membuat pengalaman pengguna jauh lebih mulus.
Saat scrolling media sosial, menjelajah internet, atau bermain game dengan grafik tinggi, layar akan terasa sangat responsif dan halus.
Dari segi performa, OPPO Reno15 Pro Max disebut-sebut akan membawa chipset unggulan MediaTek Dimensity 9400.
Prosesor flagship ini diyakini mampu memberikan lonjakan performa yang signifikan, baik untuk gaming kelas berat, rekaman video kualitas tinggi, hingga multitasking tanpa lag.
Kombinasi layar adaptif dan chipset bertenaga ini membuat ponsel semakin optimal untuk pengguna yang membutuhkan kinerja cepat dan stabil.
Baca juga: Spesifikasi OPPO A5x Dilengkapi Harga Terbaru November 2025 dengan Keunggulan Baterai Tahan Lama
Dalam urusan kamera, OPPO Reno15 Pro Max bahkan digadang-gadang aka menjadi raja fotografi di kelas premium.
Kamera utamanya mengusung resolusi 200 MP yang mampu menangkap detail sangat tajam, bahkan dalam kondisi pencahayaan sulit.
Kamera ini ditemani lensa telefoto 50 MP untuk kemampuan zoom yang jernih, serta lensa ultrawide 50 MP yang berguna untuk mengambil foto dengan sudut pandang lebih luas.
Dengan konfigurasi tersebut, pengguna bisa merasakan kualitas foto dan video yang lebih profesional.
Kamera 200 MP yang dipadukan dengan telefoto berperforma tinggi memberikan kemampuan zoom jauh lebih stabil dan detail yang lebih kaya.
Hasilnya, OPPO Reno15 Pro Max tidak hanya unggul dalam hal performa, tetapi juga menjadi perangkat yang ideal bagi pecinta fotografi dan pembuat konten.
(TribunWow.com/Peserta Magang dari Universitas Sebelas Maret/Orisa Sativa Hapsari)
| Spesifikasi OPPO A5x Dilengkapi Harga Terbaru November 2025 dengan Keunggulan Baterai Tahan Lama |
|
|---|
| Update Harga OPPO Reno Series November 2025: Pilih Sesuai Budgetmu Mulai Rp 4 Jutaan |
|
|---|
| Spesifikasi HP OPPO K13 Turbo Pro, Dijamin Tetap Dingin saat Dipakai Gaming |
|
|---|
| Spesifikasi HP Oppo A5i Pro, Dilengkapi Harga Terbaru November 2025 |
|
|---|
| Perbandingan Spesifikasi dan Harga OPPO Find X9 dan OPPO Find X9 Pro: Apa Bedanya? |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/OPPO-Reno15-Pro-Max.jpg)