Breaking News:

Championship

SMeCK Geruduk PSMS Medan setelah Vs Persekat, Sorot Tajam Kas Hartadi hingga Kasihani Sosok Rp2,17 M

Pendukung PSMS Medan (SMeCK) menggeruduk postingan Instagram klub kesayangan mereka, setelah duel imbang 1-1 kontra Persekat Tegal.

Penulis: Laila N
Editor: Lailatun Niqmah
TRIBUN MEDAN/ABDAN SYAKURO
SKUAD PSMS MEDAN - Pemain PSMS Medan berfoto bersama dalam lanjutan Pegadaian Championship di Stadion Utama Sumatera Utara, Kabupaten Deli Serdang, Minggu (28/9/2025). Terbaru, pendukung PSMS Medan (SMeCK) menggeruduk postingan Instagram klub kesayangan mereka, setelah duel imbang 1-1 kontra Persekat Tegal, Rabu (13/11/2025). 

Periode rerata sebagai pelatih    : 1,08 Tahun

Lisensi Kepelatihan                       : Lisensi Pro - AFC

Formasi yang disukai                    : 4-3-3 Defending

Catatan Statistik Musim Ini

10 Pertandingan, 3 menang, 2 seri, 3 kalah, 13 poin, 1,30 PPP

Kasihani Lastori

Sementara itu, sebagian SMeCK lainnya mengaku kasihan dengan Lastori, yang dirasa sendirian menggendong tim.

"Lebih bagus OUT kan ajalah si Hartadi ini, sebelum terlambat... kalau targetnya liga 1 ya. makin lama makin aneh aja game plan dia. Baraya itu masih aja dimaenkan nya. marhaen lambat kyk gitu dimaenkan nya. Maring sama Lastori diputar" nya formasinya," kata @aaasssyyyiiiaaappp.

"Bukak nanti bursa transfer abg balik ke malut ajalah bg @lastorisatoririval2211 cintanya bangga x kami abg dtg ke medan, tp kami gamau CV abg rusak bg tiap tahun abg bawa tim ke liga cuma gagal di tim ini capek x bg sumpah ngegendong kawan kawan abg gaenak x kami kek gini bg kami pun dah gatau lagi adalah yg passing aja pun gak kenak adalah nanti yg tinggal shootijg banyak kali kileknya adalah yg panggaronnya lebih besar dari pada skill adalah maen tanpa pelatih aahh banyaklah bg udah abg keluar aja bg tinggali aja tim ini aman itu bg gamungkin abg maen bedua sama kiperkan bg," ujar @rakharrahman.

"kasihan aku lihat lastori sendiri. Yg lain Bante situ lah. Gak ada tandem dia yg pas di tim ini ku rasa," kata @saidazmi16.

"kasihan rival lastori harus gendong tim ini," ujar @x_xjery.

"padahal dia (Lastori) selalu bawak tim liga 2 promosi ke liga 1, tapi keknya sulit kali gendong psms ini," kata @itsditooo.

Siapa Rifal Lastori?

Rifal Lastori merupakan pemain kelahiran Tidore Kepulauan, Maluku Utara, 9 Juni 1997.

Pemain dengan tinggi 1,60 meter ini menempati posisi sebagai sayap kiri.

Rifal Lastori didatangkan PSMS Medan pada 11 September 2025, dengan status pinjaman dari Malut United.

Pemain dengan harga pasar Rp 2,17 miliar itu mengawali kariernya di klub pemuda SSB Tunas Gamalama Ternate, Borneo FC U19 (2014), Borneo FC U21 (2014), Semen Padang U21 (2015), PON Maluku Utara (2016).

Sumber: TribunWow.com
Halaman 3/4
Tags:
ChampionshipPSMS MedanRifal LastoriKas HartadiSMeCK Hooligan
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved