Liga Italia
Media Italia Dibuat Sungkem Berlian Timnas Indonesia: 5 Klub Serie A Langsung Kena Efek Dominonya
Media Italia langsung sungkem dengan berlian Timnas Indonesia seusai tampil gemilang dan sukses bantai Atalanta.
Penulis: Magang TribunWow
Editor: adisaputro
TRIBUNWOW.COM - Kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes mendapat banjir pujian dari media Italia dan para penggemar Sassuolo seusai mengagalkan peluang Atalanta yang berpotensi besar menjadi gol, Senin (10/11/2025).
Jay Idzes tampil gemilang di lini pertahanan Sassuolo dengan mencatatkan clean sheet saat menghajar 3-0 Atalanta di Stadion Atleti Azzurri d'Italia, Bergamo, Italia.
Tampil sejak menit awal, Jay Idzes melakukan berbagai penyelamatan penting untuk membawa Sassuolo mencuri 3 poin dari kandang Atalanta.
Baca juga: Hasil & Klasemen Pekan 11 Liga Italia: Hasil Beda 2 Berlian Timnas Indonesia, Inter Milan ke Puncak
Baca juga: Hasil & Klasemen Pekan 12 Liga Spanyol 2025/2026: Real Madrid Tersandung, Barcelona Makin Mengejar
Atalanta yang tampil sebagai tuan rumah langsung mengambil inisiatif untuk mengempur pertahanan Sassuolo.
Napoli hampir membuka keunggulan melalui peluang emas di menit 8 lewat tendangan keras Ademola Lookman yang berdiri bebas di kotak penalti.
Namun, peluang itu berhasil digagalkan oleh Jay Idzes yang berdiri tepat di depan gawang dengan menghadang bola tendangan striker Atalanta tersebut yang membuat kedudukan tetap imbang.
Penyelamatan gemilang yang dilakukan oleh Jay Idzes, menjadi peningkat kepercayaan diri pemain Sassuolo lainya.
Hasilnya, Sassulo berbalik menekan dan mendapatkan penalti yang kemudia berhasil dieksekusi menjadi gol oleh Domenico Berardi di menit 29.
Baca juga: Sederet 4 Nama Terupdate yang Semakin Condong Latih Timnas Indonesia: 1 Kejutan, Good Bye STY Nyata?
Tak berhenti di situ, skuad yang dilatih oleh Fabio Grosso memperlebar keunggulan lewat gol serangan balik cepat yang dicetak oleh Andrea Pinamonti di menit 66'.
Sassulo kembali mengejutkan Atalanta dengan gol brace Domenico Berardi di menit 66 yang membuat kedudukan menjadi 3-0 hingga akhir pertandingan.
Kemenangan ini membuat posisi Sassuolo di klasemen naik ke urutan 8 dengan raihan 16 poin dari 5 menang, 1 imbang, dan 5 kalah.
Sassuolo sukses menggusur lima klub serie A di antaranya Atalanta, Torino, Cremonese, Udinese dan Lazio.
Sementara, kekalahan ini membuat Atalanta harus puas tak beranjak dari peringkat 13 dengan 13 poin hasil dari 2 kemenangan, 7 kali imbang, dan 2 kekalahan.
Statistik Jay Idzes Menghadapi Atalanta
Jay Idzes kembali diturunkan menjadi starter untuk mengawal pertahanan Sassuolo ketika menghadapi Atalanta.
Pemain berusia 25 tahun ini telah menjadi pemain kunci Sassuolo di musim 2025/2026.
Terlihat dari catatan pertandingan Jay Idzes yang selalu bermain selama 90 menit di lini belakang Sassuolo selama 11 pertandingan Liga Italia dengan.
Dalam laga menghadapi Atalanta, Jay Idzes tampil tangguh menahan serangan dari tim yang pernah mengangkat piala Liga Eropa 2023/2024.
Mantan pemain Venezia itu, mencatatkan 100 persen menang duel udara, 2 block, 3 sapuan, dan 4 kali berhasil merebut bola dari lawan.
Jay Idzes juga berperan besar dalam membangun serangan Sassuolo.
Pemain yang didatangkan Sassuolo awal musim 25/26 berhasil mencatatkan 86 persen umpan akurat dan berhasil memberikan 2 long ball akurat sepanjang pertandingan.
Di akhir pertandingan, Jay Idzes mendapat rating 7 yang menjadi rating tertinggi di antara pemain bertahan Sassuolo lainya oleh media ternama asal Italia, Tuttosport.
Pujian dari Media Italia dan Para Penggemar
Tuttomercano memberikan komentar soal penyelamatan sensasional yang dilakukan kapten Timnas Indonesia, Jay Idzes.
Jay melakukan penyelamatan penting dengan manahan tendangan keras dari Ademola Lookman dengan wajahnya hingga membuatnya terkapar.
Tuttomercano bahkan tak ragu menyebut penyelamatan itu setara dengan 1 gol.
"Sebuah penyelamatan yang layak dibalas gol," dikutip dari laman resmi Tuttomercano pada Senin (10/11/2025).
Media asal Italia itu menilai Jay Idzes benar-benar mengorbankan dirinya untuk menghalangi Atalanta dalam mencetak gol.
"Ia benar-benar mengorbankan dirinya, hampir kehilangan akal, untuk menghentikan tembakan Lookman."
"Sebuah lompatan untuk melindungi gawang dan skor (saat itu skor imbang 0-0). Mungkin, jika bola itu masuk, kita akan membicarakan pertandingan yang berbeda," tutup Tuttomercano.
Bahkan penyelamatan luar biasa yang dilakukan Jay Idzes membuat akun resmi Serie A mengunggah aksinya itu.
Para pengemar pun tak ketinggalan memberikan pujian kepada Jay Idzes di media sosial sesusai membawa Sassuolo meraih kemenangan atas Atalanta.
Pujian itu tampak pada kolom komentar unggahan terkini akun Instagram Sassuolo, Minggu, 9 November 2025.
"Kemenangan pertama terbesar di musim ini mantap bang jay," tulis @rarifqzy
"Menakjubkan adalah kata yang tepat. Permainan yang hebat. Kinerja terbaik musim ini, setidaknya dalam hal konsistensi, usaha dan konsentrasi. Untuk sekali ini, kami tidak memiliki gangguan pertahanan kami yang biasa," tulis @davide_benni_italiannebelung.
"Penyelamatan epic dari bang Jay....membawa clean sheet," tulis @guntara_guinness.
"It's insane jayyy," tulis @stellamegag.
"Hadangan bang jay yg mengubang alur pertandingan...semoga tetap konsisten bang jay," tulis @antoji84.
(TribunWow.com/Peserta Magang dari Universitas Muhammadiyah Surakarta/Muhammad Ilham Muttaqin)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/Foto-kapten-Timnas-Indonesia-Jay-Idzes-yang-bermain-untuk-Sassuolo.jpg)