Breaking News:

Dewa United Vs Madura United

BREAKING NEWS Dewa United Vs Madura United: Sosok Rp 5,21 Miliar Ubah Keadaan, Tim Tamu Unggul

Update babak kedua Dewa United vs Madura United, skor sementara 0-1, tim tamu unggul.

Penulis: Laila N
Editor: Lailatun Niqmah
instagram/jordywehrmann
DEWA UNITED VS MADURA UNITED - Gelandang Madura United keturunan Indonesia, Jordy Wehrmann. Update babak kedua Dewa United vs Madura United, skor sementara 0-1, tim tamu unggul, Kamis (16/10/2025). 

Tendangan diambil oleh Messidoro tapi bisa dihalau.

Pada babak kedua, permainan Madura United mulai terbuka, dan beberapa kali melakukan serangan balik berbahaya.

Hal ini berbeda dari babak pertama, di mana Madura United masih dominan bermain defensif.

Sementara itu, menit 59', Dewa United kembali mendapat sepak pojok, namun tendangan masih lemah.

Satu menit berselang, Messidoro lagi-lagi nyaris mencetak gol, akan tetapi tendangan masih melambung, padahal posisinya sudah sangat bagus tanpa penjagaan di depan gawang.

Menit 63', Madura United nyaris mengubah angka di papan skor, namun bola bisa dihalau, berbuah sepak pojok bagi Laskar Sape Kerrap.

Tendangan diambil oleh Ahmad Nufiandani, tapi bisa dihalau.

Kemudian, menit 64', Balotelli one on one dengan pemain Dewa United, dan tendangan berbuah sepak pojok.

Peluang kali ini kembali diambil oleh Ahmad Nufiandani, berhasil membuat kemelut di depan gawang.

Akan tetapi sayang masih bisa dipatahkan.

Dewa United yang mencuri bola, langsung melakukan serangan balik cepat.

Taisei Marukawa nyaris membahayakan gawang Miswar Saputra, tapi bia ditutup rapat oleh pertahanan Madura United.

Menit 67', Ricky Kambuaya ditarik keluar, digantikan oleh Privat Mbarga.

Hingga kemudian, menit 68', Messidoro akhirnya berhasil memecah kebuntuan.

Gol tercipta lewat serangan cepat, Messidoro berhasil melewati beberapa pemain lawan dan melesakkan tendangan dari depan gawang.

Sumber: TribunWow.com
Halaman 2/4
Tags:
Dewa UnitedMadura UnitedJordy WehrmannSuper League 2025
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved