Kunci Jawaban
Kunci Jawaban Uji kompetensi Bab 5 Pendidikan Pancasila Kelas 7 Halaman 174 Kurikulum Merdeka
Simak kunci jawaban uji kompentensi Bab 5 Pendidikan Pancasila kelas 7 Kurikulum Merdeka halaman 174 mengenai wilayah NKRI.
Penulis: Magang TribunWow
Editor: Yonatan Krisna
TRIBUNWOW.COM-Berikut ini Kunci Jawaban Uji kompetesi Bab 5 Pendidikan Pancasila Kelas 7 Kurikulum Merdeka halaman 174 menegenai Wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia.
Buku ini telah diterbitkan oleh Penerbit Pusat Perbukuan dengan nomor isbn ISBN ISBN 978-623-194-646-2-1.
Ditulis oleh Yayat Suryatna,Ai Tin Sumartini ,Devita Puspa Sari dan Dwi Indah Mustiko Ningrum
Dengan adanya kunci jawaban ini agar dapat membantu orang tua dalam proses belajar siswa.
Sebelum membaca artikel ini pastikan siswa mengerjakan soal secara mandiri terlebih dahulu dan sudah memahmi materi yang telah dipelajari.
Pilihan Ganda
1.Para ahli menyatakan pendapat yang beragam tentang negara tergantung sudut pandangnya masing-masing.
Akan tetapi, pada dasarnya negara itu memiliki unsur-unsur yang mutlak harus ada, karena jika salah satu unsur tidak ada bukanlah negara.
Unsur-unsur tersebut merupakan unsur konstitutif, yaitu negara memiliki ....
A. Wilayah darat, laut, dan udara
B. Kekuasaan bekerja sama dengan negara lain
C. Rakyat, wilayah, dan pemerintah yang berdaulat
D. Pengakuan dari negara lain
Jawaban : C
2.Dalam sidang BPUPK para pendiri negara bermusyawarah untuk menentukan bentuk negara.
Terdapat perbedaan pendapat di antara para tokoh.
Ada yang berpendapat bentuk negara kesatuan, tetapi juga ada yang berpendapat sebaiknya negara Indonesia merupakan negara kesatuan.
Tokoh-tokoh BPUPK yang berpendapat bentuk negara kesatuan adalah...
A. Ir. Sukarno, Drs. Mohammad Hatta, Mr. Soepomo
B. Drs. Mohammad Hatta, Mr. Muhammad Yamin, Ir. Sukarno
C. Mr. Soepomo, Drs. Mohammad Hatta, Mr. Muhammad Yamin
D. Mr. Muhammad Yamin. Mr. Soepomo, Ir. Sukarno
Jawaban : A
Baca juga: Kunci Jawaban Uji kompetensi Bab 1 Pendidikan Pancasila Kelas 7 Halaman 33 Kurikulum Merdeka
3.Ketika Indonesia merdeka, masih ada negara yang belum mengakui kedaulatan negara Indonesia.
Belanda dan Sekutunya melakukan serangkaian agresi militer di berbagai daerah.
Untuk mempertahankan kemerdekaan, perjuangan bangsa Indonesia dilakukan baik secara fisik dengan peperangan di medan perang, maupun perjuangan melalui perdamaian atau perjanjian.
Belanda baru mengakui kemerdekaan Indonesia melalui...
A. Perjanjian Linggarjati
B. Konferensi Meja Bundar
C. Perjanjian Roem Royen
D. Perjanjian Renville
Jawaban : B
4.Pengakuan kemerdekaan Indonesia oleh Belanda dalam bentuk negara.....
A. Republik
B. Kesatuan
C. Serikat
D. Monarki
Jawaban : C
5.Kalian telah memahami bahwa Indonesia merupakan negara kesatuan yang berbentuk republik.
Berikut ini ketentuan yang menyatakan bahwa "Negara Kesatuan Republik Indonesia adalah sebuah negara kepulauan yang berciri Nusantara dengan wilayah yang batas-batas dan hak-haknya ditetapkan dengan undang-undang" terdapat dalam pasal.....
A. Pasal 25 A
B. Pasal 24 A
C. Pasal 23 A
D. Pasal 22 A
Jawaban : A
6. Sebagai Negara kepulauan yang dikelilingi wilayah perairan, Indonesia telah menetapkan batas-batas wilayahnya.
Batas Zona Ekonomi Eksklusif Indonesia dengan negara lain telah melalui kesepakatan sesuai perkembangan hukum internasional. Berapakah batas ZEE Indonesia tersebut....
A. 2 Mil
B. 20 Mil
C. 200 Mil
D. 2.000 Mil
Jawaban : C
7.Batas wilayah Indonesia yang meliputi dasar laut dan tanah di bawahnya, mulai dari bawah permukaan laut yang terletak di luar laut teritorial negara hingga jarak 200 mil dikenal dengan istilah...
A. Zona Ekonomi Eksklusif
B. Laut Teritorial
C. Zona Tambahan
D. Landasan Kontinen
Jawaban : D
8. Menjaga keutuhan wilayah Negara Kesatuan Republik Indonesia yang berbentuk kepulauan bukanlah hal yang mudah.
Hal ini merupakan tugas kita bersama untuk tetap menjaga keutuhan wilayah dengan mempertahankan kesatuan dan persatuan.
Dalam penerapannya hal ini sejalan dengan nilai Pancasila yaitu .....
A. Sila Ke-2
B. Sila Ke-3
C. Sila Ke-4
D. Sila Ke-5
Jawaban : B
Baca juga: Kunci Jawaban Pendidikan Pancasila Kelas 7 SMP Kurikulum Merdeka, Soal Uji kompetensi Bab 4 Hal 137
9. Sebagai makhluk sosial tentu kita harus menjunjung tinggi rasa saling menghargai antarsesama.
Namun, terdapat suatu ajaran yang mengenalkan dan menganggap bahwa keyakinan diri dan keluarga merupakan keyakinan paling baik dibanding keyakinan orang lain.
Hal ini dikenal dengan istilah .....
A. Individualisme
B. Etnosentrisme
C. Sukuisme
D. Fanatisme
Jawaban : B
10. Menjaga nama baik sekolah merupakan salah satu kewajiban dan bukti rasa cinta kalian terhadap sekolah.
Dengan menjaga nama baik sekolah tentu kalian telah berusaha menjaga keutuhan lingkungan sekolah dari permasalahan.
Hal ini merupakan gambaran bentuk sikap menjaga keutuhan wilayah yaitu.....
A. cinta tanah air
B. kerja sama
C. toleransi
D. rela berkorban
Jawaban : A
(TribunWow.com/Peserta Magang dari Universitas Terbuka Surakarta/ Sayyida Aulia Rahma)