Breaking News:

Liga 2

Prediksi 2 Tim Lolos Final Liga 2 2024/2025: PSIM Yogyakarta Lawan Bhayangkara FC atau Persela?

Bisa diprediksi bahwa PSIM Yogyakarta dan Bhayangkara FC menjadi kandidat kuat untuk lolos ke final.

tribunjogja.com/Almurfi Syofyan
Striker PSIM Yogyakarta, Rafinha lakukan selebrasi saat berhasil cetak gol untuk PSIM Yogyakarta. Prediksi 2 Tim Lolos Final Liga 2 2024/2025: PSIM Yogyakarta Lawan Bhayangkara FC atau Persela? 

TRIBUNWOW.COM - Sebanyak delapan tim sedang berjuang untuk lolos ke final Liga 2 2024/2025 sekaligus promosi ke Liga 1 musim depan.

Bisa diprediksi bahwa PSIM Yogyakarta dan Bhayangkara FC menjadi kandidat kuat untuk lolos ke final.

Saat ini, PSIM Yogyakarta dan Bhayangkara FC sama-sama menjadi penguasa di grup X dan Y.

Dari dua laga yang dijalani di babak 8 besar, PSIM Yogyakarta dan Bhayangkara FC meraih dua kemenangan sekaligus menjadi pemuncak klasemen.

Baca juga: 5 Aktor di Balik Perkasanya PSIM Yogyakarta di Liga 2, Potensi Beri Ancaman Persiraja Banda Aceh

PSIM Yogyakarta menjadi penguasa grup X dengan 6 poin, sedangkan Bhayangkara FC menguasai grup Y dengan memiliki 6 poin.

Terbaru, Bhayangkara FC dapat menambah tiga poin berkat kemenangannya atas PSKC Cimahi skor 0-1, Senin (27/1/2025).

 

Bermain di Stadion Siliwangi, Bandung, tim berjuluk The Guardians dapat mencetak gol semata wayang melalui striker naturalisasi Indonesia, Ilija Spasojevic.

Bomber berusia 37 tahun dapat mengontrol bola dengan dada, sebelum berbalik badan dan melakukan sepakan first time ke pojok gawang, menit ke-39.

Keunggulan skor 1-0 akhirnya mengamankan langkah Bhayangkara FC yang mendapat pengurangan jumlah pemain setelah Muhammad Hargianto dikenai kartu merah pada menit ke-78.

Atas hasil tersebut, Bhayangkara kembali melanjutkan hasil positifnya di fase perempat final.

Di mana Ilija Spasojevic dkk telah mengantongi enam poin dari dua laga grup.

Bhayangkara yang berada di puncak klasemen dapat memimpin dengan keunggulan empat poin atas pesaing terdekatnya, Persela Lamongan.

Baca juga: Profil Bomber Rp 2,61 Miliar PSIM Yogyakarta yang Potensi Jadi Primadona Transfer, Persija Minat?

Di pertandingan terakhir, Persela gagal mendapat poin sempurna setelah tertahan imbang skor 0-0 atas Persijap Jepara.

Adapun dengan kondisi sementara ini, Bhayangkara juga menjadi tim penantang terkuat PSIM Yogyakarta untuk sama-sama lolos ke partai final Liga 2.

Sumber: Tribunnews.com
Halaman 1/2
Tags:
Liga 2 2024PSIM YogyakartaBhayangkara FCPersela Lamongan
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved