Kunci Jawaban
Simak Kunci Jawaban Soal Mata Pelajaran PAI Kelas 3 SD Kurikulum 2013 Halaman 84
Berikut ini kunci jawaban soal mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) kelas 3 SD Kurikulum 2013 Halaman 84.
Penulis: Yonatan Krisna Halman Tri Santosa
Editor: Yonatan Krisna
TRIBUNWOW.COM - Berikut ini kunci jawaban soal mata pelajaran Pendidikan Agama Islam (PAI) kelas 3 SD Kurikulum 2013 Halaman 84.
Kunci jawaban ini terdapat pada Bab 6 Kisah Keteladanan Nabi Yusuf a.s. dan Nabi Syu'aib a.s. buku Pendidikan Agama Islam dan Budi Pekerti karangan Achmad Hasim dkk terbitan Kemendikbud tahun 2018.
Dalam bab ini, siswa diharapkan mampu menunjukkan sikap pemaaf dan jujur sebagai implementasi dari pemahaman kisah keteladanan Nabi Yusuf a.s. serta Nabi Syu'aib a.s.
Tugas Kelompok
Tugas 1
1. Buatlah kelompok, dengan jumlah empat sampai lima anak per kelompok!
2. Setiap kelompok berdiskusi dengan menjawab pertanyaan berikut.
a. Bagaimana kebiasaan kaum Madyan?
b. Mengapa kaum Madyan tidak beriman kepada Allah Swt.?
3. Tuliskan hasil diskusi kelompokmu!
Jawaban:
a. Kebiasaan kaum Madyan yaitu suka berbuat curang dengan mengurangi takaran dan timbangan saat menjual suatu barang. Kaum Madyan juga syirik.
b. Kaum Madyan tidak beriman kepada Allah Swt. karena mereka menyembah berhala.
*) Disclaimer:
- Artikel ini hanya ditujukan kepada orang tua untuk memandu proses belajar anak.
- Sebelum melihat kunci jawaban, siswa harus terlebih dahulu menjawabnya sendiri, setelah itu gunakan artikel ini untuk mengoreksi hasil pekerjaan siswa.
(*)
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/PAI-11.jpg)