Profil
Profil Izzat Syahrir: Bomber Andalan Malaysia Potensi Ancam Gawang Indonesia di ASEAN Cup U-19 2024
Izzat Syahrir, bomber andalan Timnas U-19 Malaysia yang berpotensi jadi ancaman gawang Timnas U-19 Indonesia dalam ajang ASEAN Cup U-19 2024
Penulis: Adi Manggala Saputro
Editor: Lailatun Niqmah
TRIBUNWOW.COM - Berikut profil Izzat Syahrir, bomber andalan Timnas U-19 Malaysia yang berpotensi jadi ancaman gawang Timnas U-19 Indonesia dalam ajang kompetisi Piala ASEAN Cup U-19 2024.
Timnas U-19 Malaysia dengan percaya diri menyatakan kesiapan dalam ajang kompetisi semifinal ASEAN Cup U-19 2024 yang diselenggarakan di Surabaya nantinya.
Diketahui Timnas U-19 Indonesia akan dipertemukan dengan Timnas U-19 Malaysia, di Stadion Gelora Bung Tomo pada Sabtu, 27 Juli 2024.
Izzat Syahrir termasuk pemain andalan skuad Harimau Malaya Muda yang siap mengguncang pertahanan skuad Garuda Nusantara.
Baca juga: Jadwal Timnas Indonesia Hari Ini, Lawan Malaysia di Semifinal ASEAN Cup U-19 2024: Cek Prediksinya
Bukan hanya itu, pemain yang berposisi sebagai penyerang itu akan mengukuhkan kembali dominasi mereka di ASEAN Cup U-19 2024.
Biarpun begitu, Timnas U-19 Malaysia datang menjadi pemenang dalam Grup C yang didalamnya berisi Thailand, Brunei Darussalam dan Singapura.
Dengan bekal kemenangan yang pernah diraih sebelumnya.
Skuad besutan pelatih Juan Torres Garrido optimis dapat mempetahankan gelar juara mereka.
Izzat Syahrir sendiri telah turut menyumbang dua gol buat Timnas U-19 Malaysia dalam ASEAN Cup U-19 2024.
Perolehan poin yang diciptakan diketahui didapatkan ketika bertanding melawan Brunei Darussalam dan Singapura.
Sebelumnya, matchday pertama Grup C Piala AFF U-19 mempertemukan Timnas U-19 Malaysia vs Brunei U-19 Darussalam berlangsung di Stadion Gelora 10 November, Surabaya, Jumat (19/7/2024) sore WIB.
Dalam pertandingan tersebut, nampak Timnas U-19 Malaysia mendominasi permain sejak babak pertama.
Baca juga: Profil Abid Safaraz: Striker Timnas U19 Malaysia, Kans Mimpi Buruk Indonesia di ASEAN Cup U19 2024
Bahkan Brunei Darussalam dibuat tak berkutik dalam lapangan hingga akhir pertandingan.
Hasil akhir, Timnas U-19 Malaysia pesta gol dengan perolehan 11-0 atas Brunei Darussalam.
Satu gol yang diciptakan Izzat Syahrir diketahui melalui pinalti yang berhasil menjebol gawang tim asuhan pelatih Faizalani Abdul Ghani.
Profil Talenta Persik Kediri yang Curi Perhatian Indra Sjafri di Timnas U-23 Indonesia |
![]() |
---|
Persib Bandung & Persebaya Surabaya Mau? Ini Profil Bomber Kemarin Sore Championship Lagi Naik Daun |
![]() |
---|
Profil Calon Pencetak Sejarah di Persis Solo: Dibuang Persib Malah Kans Mentas di Piala Dunia 2026 |
![]() |
---|
Profil Pemain Asing Persipura Jayapura yang Dikartu Merah Wasit saat Lawan Mantan Timnya Deltras FC |
![]() |
---|
Kluivert Out? Sosok Pelatih dari Super League Ini Digadang-gadang Masuk Lis Coach Timnas Indonesia |
![]() |
---|