Liga 1
Gerbong Kejutan Arthur Irawan ke Persik Kediri: Persib Bandung 2 Kali Diberi Pelajaran, Persebaya?
Gerbong kejutan Arthur Irawan ke Persik Kediri, Persib Bandung sudah 2 kali diberi pelajaran, Persebaya Surabaya?
Penulis: Adi Manggala Saputro
Editor: adisaputro
Nama Yusuf Meilana tentu sudah tak asing di telinga para suporter Persib Bandung, Bobotoh.
Pasalnya, Persib Bandung pernah menargetkan sosok Yusuf Meilana sebagai target utama transfernya pada paruh musiom 2022/2023 lalu.
Saat itu, Persib Bandung tertarik menggaet Yusuf Meilana untuk mengisi pos sisi kanan sepeninggal Henhen Herdiana yang dipinjamkan oleh Luis Milla.
Sempat dikabarkan semakin dekat ke Persib Bandung, ikon Persik Kediri itu pun akhirnya tak jadi merapat karena memutuskan untuk tetap mengabdi bersama Macan Putih.
Pernyataan penolakan Yusuf Meilana terhadap tawaran menggirukan dari Persib Bandung pernah diungkap oleh akun Twitter seputar bursa transfer, @Indostransfer, Sabtu (7/1/2023).
"Saya tidak kemana-mana (stay di Persik). Nggak mungkin saya tinggalkan tim saat posisi dibawah saat ini (klasemen). Untuk musim depan? Belum tahu," tulis@Indostransfer.
Senada dengan pernyataan Yusuf Meilana, kapten Persik Kediri saat itu sekaligus bos Macan Putih, Arthur Irawan juga turut pasang badan.
Arthur Irawan dengan tegas menyatakan melalui InstaStorynya jika Yusuf Meilana masih bertahan bersama Persik Kediri.
Unggahan itu diposting Arthur Irawan pada Sabtu (7/1/2023).
"Yusuf tetap di Persik Kediri," tulis Arthur Irawan.
Baca juga: Sindrom Persebaya Surabaya Merebak: PSIS Semarang Kecanduan, Barito, Malut United-Persita Eksperimen
Lantas, bagaimana dengan Persebaya Surabaya?
Seperti diketahui, Persebaya Surabaya juga pernah berada di posisi Persib Bandung pada musim lalu.