Breaking News:

Liga 2

Profil Jacob Youmbi: Benteng Kokoh nan Mahal Milik Persipa Pati, Persekat Potensi Dibuat Frustasi

Sosok pemain mahal dari Persipa Pati, yakni Jacob Youmbi berpotensi menjadi batu sandungan bagi Persekat Tegal di Liga 2 2023.

Editor: auliamajd
Instagram @yayatoureyoumbi
Potret pemain asing Persipa Pati asal Afrika Tengah, Jacob Youmbi. 

TRIBUNWOW.COM - Sosok Jacob Youmbi yang merupakan pemain asing dari Persipa Pati berpotensi menjadi batu sandungan bagi Persekat Tegal jelang pertemuan kedua tim di pekan keempat Liga 2 2023.

Dilansir TribunWow.com, Persipa Pati bakal menjamu Persekat Tegal di Stadion Joyo Kusumo, Pati, pada Senin 2 Oktober 2023 mendatang.

Persipa Pati yang baru meraih dua poin dari dua laga tersebut tentunya menargetkan kemenangan atas Persekat Tegal demi bersaing di papan atas klasemen Grup 3 Liga 2 2023.

Baca juga: Profil Iqmal Nur Samsu, Pemain Persijap Jepara, Pahlawan Laskar Kalinyamat saat Lawan Persipa

Demi meraih kemenangan atas Persekat Tegal, Persipa Pati memiliki satu senjata untuk mematikan penyerangan anak asuh Miftahudin Mukson kelak.

Dilansir TribunWow.com, Persipa Pati diyakini bakal memaksimalkan peran Jacob Youmbi, gelandang bertahan yang bisa diplot sebagai bek tengah untuk melawan Persekat Tegal kelak.

Jacob Youmbi merupakan satu dari dua pemain asing yang digaet oleh Persipa Pati untuk mengarungi kerasnya Liga 2 2023.

Melirik dari Transfermarkt, Jacob Youmbi didatangkan Persipa Pati dari klub Liga Irak, yakni Naft Al-Basra SC pada 6 September 2023 lalu.

Lantas, siapakah Jacob Youmbi yang digaet oleh Persipa Pati tersebut? Mengingat sosoknya belum pernah bermain di Liga Indonesia sebelumnya.

Skuad Persipa Pati pada gelaran Liga 2 2022/2023.
Skuad Persipa Pati pada gelaran Liga 2 2022/2023. (Instagram @persipaofficial)

Baca juga: Persipa Pati Bergelimang Mewah Grade Liga 1: PSS Sleman, Persik, PSM dan RANS Nusantara Pemasoknya

Jacob Youmbi merupakan gelandang  sekaligus bek asal Republik Afrika Tengah berusia 34 tahun yang mengisi slot pemain asing bebas dari Persipa Pati.

Selain bisa dimainkan sebagai gelandang bertahan, Jacob Youmbi juga bisa diplot sebagai bek tengah maupun gelandang tengah.

Mengawali karier di klub New Star FC, Jacob Youmbi justru lebih sering menghabiskan kariernya merumput di Liga Irak.

Selain Naft Al-Basra, Jacob Youmbi juga sempat membela Al-Kahrbaa Club sebelum kini membela Persipa Pati di Benua Asia Tenggara.

Jacob Youmbi juga merupakan pemain dari Timnas Afrika Tengah dan sudah mengoleksi lima penampilan.

Dengan harga pasaran mencapai Rp 3,48 miliar, Jacob Youmbi menjadi pemain termahal Persipa Pati untuk musim 2023/2024 ini.

Jelang pertandingan melawan Persekat Tegal, Jacob Youmbi sudah tampil penuh sebanyak dua kali untuk Persipa Pati.

Halaman 1/2
Tags:
Persipa PatiJacob YoumbiPersekat TegalLiga 2 2023
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved