Breaking News:

Liga Arab Saudi

Profil Steven Gerrard, Legenda Liverpool yang Latih Al Ettifaq di Liga Arab Saudi

Inilah profil Steven George Gerrard atau Steven Gerrard, pelatih kelas dunia sekaligus legenda hidup Liverpool yang melatih Al Ettifaq.

Instagram/@ettifaq
Profil Steven Gerrard, Legenda Liverpool yang Melatih Al Ettifaq di Liga Arab Saudi. 

Sebelum menjadi pelatih, Gerrard memiliki karier sepak bola yang sangat gemilang bersama Liverpool.

Bersama The Red's, Gerrard sebagai gelandang tengah berhasil mencatatkan 121 gol dan 100 assist dalam 504 pertandingan, dan berhasil mempersembahkan tiga trofi bergengsi, yaitu trofi Champions League, trofi Europa League dan trofi Uefa Supercup.

Dengan itu, Gerrard dinobatkan menjadi pemain terbaik sepanjang sejarah Liverpool dan sekaligus menjadi legenda Liverpool dengan loyalitas tertinggi.

Gerrard bermain bersama Liverpool mulai dari akademi U18 pada tahun 1996 hingga saat tim senior pada tahun 2016.

Karier yang gemilang saat menjadi pemain ternyata tidak menjamin kegemilangan Gerrard saat menjadi pelatih.

Namanya sempat menjadi pembicaraan saat sukses membawa klub asal Skotlandia Rangers FC memenangkan Liga Skotlandia pada musim 2020/2021.

Performanya yang gemilang saat melatih Rangers FC, membuat Aston Villa tertarik untuk meminang Gerrard.

Akhirnya Gerrard dibeli pada musim 2021/2022.

Baca juga: Profil Yassine Bounou, Kiper Anyar Al Hilal yang Tampil Gemilang pada Laga Debutnya di Liga Arab

Saat menjadi juru taktik Aston Villa, Gerrard memberikan penampilan yang kurang memuaskan.

Dengan catatan 13 menang, 8 imbang dan 19 kekalahan dalam 40 pertandingan, hasil ini membuat Aston Villa menempati posisi 14 klasemen dengan mengemas 45 poin.

Hasil tersebut, membuat Gerrard diputus kontrak oleh manajemen Aston Villa, dan berakhir dengan status free agent.

Melihat kondisinya saat itu, Al Ettifaq memilih untuk bergerak cepat untuk mengamankan posisi pelatih usia 43 tahun tersebut.

Akhirnya di musim 2023/2024, Al Ettifaq resmi merekrut Gerrard pada 3 Juli 2023.

Selama 5 pekan ini, ia berhasil membawa Al Ettifaq menuju peringkat ke-5 klasemen sementara Liga Arab Saudi dengan perolehan tiga kemenangan, satu seri dan satu kekalahan.  

Profil Steven Gerrard

Halaman 2/3
Tags:
Steven GerrardLiga Arab SaudiProfilLiverpoolAl Ettifaq
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved