Kabar Duka
Kabar Duka, Binaragawan Asal Bali Alami Insiden Tragis di Tempat Gym hingga Meninggal Dunia
Justyn Vicky mengalami insiden tragis di tempat gym dirinya bekerja, The Paradise, Sanur, Bali.
Editor: Elfan Fajar Nugroho
TRIBUNWOW.COM - Sosok binaragawan sekaligus influencer kebugaran asal Bali, Justyn Vicky mengalami insiden tragis hingga meninggal dunia, pada Sabtu (15/7/2023).
Kabar duka Justyn Vicky itu disampaikan oleh akun Instagram Paradise Bali.
Justyn Vicky mengalami insiden tragis di tempat gym dirinya bekerja, The Paradise, Sanur, Bali.
Bermula ketika Justyn Vicky sedang mengangkat barbel dengan berat tidak main-main, yakni 210 kilogram.
Baca juga: VIRAL Pernikahan Beda Usia Wanita 19 Tahun dan Pria 54 Tahun, Cuek Kerap Dikira Anak dan Bapak
Apesnya, Justyn gagal mengangkat barbel tersebut dengan baik.
Alhasil, barbel menimpa leher Justun yang berakibat patah.
Saat berlatih, Justyn pun telah didampingi oleh pengawas.
Termasuk saat mencoba mengangkat barbel 210kg.
Dari video yang beredar, terlihat Justyn berusaha mengangkat barbel yang berada di bagian punggung atau bawah lehernya.
Sementara pengawas berada di belakang Justyn.
Namun saat mencoba berdiri setelah duduk, sang binaragawan itu tak mampu menahan beratnya beban barbel.
Baca juga: BREAKING NEWS - Wartawan Ditikam OTK Bertopeng di Baubau, Ngaku Sempat Dapat Ancaman dari Pejabat
Kondisi ini mengakibatkan ia terjatuh ke belakang.
Sementara besi barbel 210kg itu menimpa leher belakang Justyn.
Sang pengawas pun ikut jatuh hingga terpental ke belakang.
Sementara Justyn berusaha untuk mendorong barbel agar terlepas dari lehernya.
Seusai insiden itu, Justyn langsung dilarikan ke rumah sakit.
Namun sayangnya, nyawa Justyn tak dapat diselamatkan.(Tribun-Video.com/Tribun Timur)
Artikel ini telah tayang di TribunVideo dengan judul Binaragawan Bali Justyn Vicky Meninggal Dunia seusai Tertimpa Barbel 210 Kg hingga Leher Patah
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/binaragawan-bernama-justyn-vicky-meninggal-dunia.jpg)