Liga 1
The Jakmania Cium Aroma Jesus Imaz Pamit dari Klub Polandia, Persija Jakarta Fix Berani Tebus Mahal?
Persija Jakarta harus menebus sisa kontrak Jesus Imaz jika tetap ingin mendatangkannya untuk musim depan.
Editor: Khistian Tauqid
Namun, Hanno Behrens dan Persija Jakarta sepakat mengakhiri kontrak setelah Liga 1 2022/2023.
Hal tersebut tak lepas dari kondisi Hanno Behrens yang sulit beradaptasi dengan Indonesia setelah gabung Persija Jakarta.
Dilansir TribunWow.com dari Bolasport.com via media Jerman yaitu Bild pada Jumat (19/5/2023), Hanno Behrens mengakui hal tersebut.
Hanno Behrens kesulitan beradaptasi dengan makanan di Indonesia hingga membuat sering merasakan masalah pencernaan.
Bahkan, Hanno Behrens mengalami penurunan berat badan selama di Indonesia.
Oleh karena itu, Hanno Behrens sempat berobat di kampung halamannya yaitu Jerman.
"Awalnya luar biasa, lalu ada beberapa kesulitan," ujar Hanno Behrens.
"Dengan iklim panas dan kelembapan, sangat melelahkan bagi saya untuk melakukan yang terbaik," tambahnya.
"Saya sering mengalami masalah pencernaan dan kehilangan enam atau tujuh kilogram di bulan Januari."
"Kami kemudian memutuskan bahwa saya akan terbang kembali ke Jerman untuk memulihkan diri," tandasnya.
Baca juga: Sri Pahang FC Digembosi PSIS Semarang, Persib Bandung, Persija & Persikabo? Ternyata Ini 2 Sebabnya
Hanno Behrens mulai meninggalkan Persija Jakarta sejak pekan ke-26 Liga 1 2022/2023.
Tercatat Hanno Behrens hanya tampil sebanyak 18 pertandingan mengoleksi 5 gol untuk Persija Jakarta.
Hanno Behrens mengakui bahwa dirinya tinggal melengkapi beberapa berkas untuk menyudahi kerja sama dengan Persija Jakarta.
Pemain berambut pirang tersebut merasa pergi dari Persija Jakarta dalah hal yang sulit baginya.
Pasalnya, Hanno Behrens masih ingin memberikan penampilan terbaiknya untuk Persija Jakarta.
| Persija Jakarta Vs Arema FC: Launching Skuad, Jadwal hingga Pemain Macan Kemayoran Disebut Absen |
|
|---|
| Daftar 35 Pemain Malut United setelah Resmi Launching, Pelatih Hendri Susilo Pakai 8 Legiun Asing |
|
|---|
| Daftar Klub di Super League yang Miliki 9 Pemain Asing untuk Musim Depan, Terbaru Arema FC |
|
|---|
| Tambah Struick, Ini Daftar 7 Pemain Eksplosif di Lini Serang Dewa United yang Jadi Ancaman Lawan |
|
|---|
| 3 Tim di Super League akan Diisi Kakak Beradik, Madura United yang Siap Resmikan Pemain Asing ke-9 |
|
|---|
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/kolase-gelandang-asal-spanyol-jesus-imaz-dan-persiija-jakarta.jpg)