Liga 1
Eks Persija Jakarta dan Madura United Dikabarkan Menuju Bali United, Ini Kata Stefano Cugurra Teco
Bali United dikabarkan akan mendatangkan mantan penyerang Persija Jakarta dan Madura United untuk musim 2023.
Editor: Elfan Fajar Nugroho
TRIBUNWOW.COM - Bali United dikabarkan akan mendatangkan mantan penyerang Persija Jakarta dan Madura United untuk musim 2023.
Pemain yang dimaksud adalah Taufik Hidayat yang saat ini sedang berstatus bebas transfer.
Taufik Hidayat berpisah dengan Madura United di akhir musim Liga 1 2022.
Baca juga: Stefano Cugurra Jawab Rumor Bali United akan Datangkan Maman dari Persija, Diprotes Semeton Dewata?
Baca juga: Termasuk Kiper, Stefano Cugurra Bocorkan Bali United akan Datangkan Pemain Baru untuk Posisi Ini
Dalam BRI Liga 1 musim 2022/2023, pemain muda berusia 23 tahun ini juga memperkuat Persija Jakarta.
Ia tampil dalam 9 caps bersama skuat berjuluk Macan Kemayoran itu dengan total 221 menit bermain.
Taufik Hidayat hanya 2 kali tampil sebagai pemain inti dan 7 kali tampil dari bangku cadangan.
Begitu pula saat memperkuat Madura United di putaran kedua, tak jauh beda, Taufik Hidayat juga tampil sebanyak 9 caps.
Taufik tampil sebagai pemain inti sebanyak 4 kali dan berangkat dari bangku cadangan 5 kali.
Pemain yang mengantarkan Persija Jakarta juara Piala Menpora tahun 2021 ini hanya mendapat 302 menit bermain bersama Madura United.
Jebolan Persija Jakarta U-21, Sriwijaya FC U-19 dan Persib U-17 itu belum menyarangkan gol ke gawang lawan pada musim lalu.
Pemain yang bisa berposisi sebagai pemain depan tengah dan penyerang sayap kiri ini sepanjang musim lalu hanya duduk di bangku cadangan 15 kali dan 1 kali tidak dalam skuat.
Berstatus tanpa klub, pemuda kelahiran Bandung, 16 Desember 1999 dengan harga pasaran 2,17 Miliar Rupiah ini dirumorkan bakal berseragam Serdadu Tridatu musim depan.
Baca juga: Bedol Desa Madura United Kian Laris Manis, Bali United hingga Persib Bandung Potensi Kena Untungnya
Menanggapi rumor-rumor pemain yang datang ke Bali United, Pelatih Stefano Cugurra hanya membocorkan posisi-posisi yang bakal dihuni pemain baru Serdadu Tridatu.
Sejak awal awal Teco selalu berujar bakal mendatangkan pemain-pemain baru berkualitas sesuai dengan kebutuhan tim.
"Gelandang bertahan, kiper, center back, dan striker," kata Teco kepada Tribun Bali, Selasa 9 Mei 2023.
Sumber: Tribun Bali
Persija Jakarta Vs Arema FC: Launching Skuad, Jadwal hingga Pemain Macan Kemayoran Disebut Absen |
![]() |
---|
Daftar 35 Pemain Malut United setelah Resmi Launching, Pelatih Hendri Susilo Pakai 8 Legiun Asing |
![]() |
---|
Daftar Klub di Super League yang Miliki 9 Pemain Asing untuk Musim Depan, Terbaru Arema FC |
![]() |
---|
Tambah Struick, Ini Daftar 7 Pemain Eksplosif di Lini Serang Dewa United yang Jadi Ancaman Lawan |
![]() |
---|
3 Tim di Super League akan Diisi Kakak Beradik, Madura United yang Siap Resmikan Pemain Asing ke-9 |
![]() |
---|