Breaking News:

Berita Viral

Sebut Megawati Janda, TikToker Bima Meradang Kritik Pemerintahan Lampung hingga Indonesia: Buktikan

TikToker Bima meradang kala disebut tak sopan karena menyebut Megawati Soekarnoputri sebagai janda.

Instagram @awbimax
Bima disebut tak sopan karena sebut Megawati janda pada Senin (24/4/2023). 

"Katanya kan si paling beretika nih bos. Buktiin geh infrastrukturnya bisa maju, buktiin geh kalo dana insentif untuk perawat tidak dipotong 50 persen oleh dinas kesehatan prov Lampung," tulis Bima dalam unggahan videonya. 

Bima tak masalah, jika kini dirinya dihujat oleh warga Indonesia karena etikanya yang dinilai kurang sopan. 

"Buktiin geh kalo emg dengan adab dan etika kalian Indonesia dan khususnya Lampung bisa maju. Ayok gehhhh… jangan modal bacot doang etika tapi gak ada hasil kerjanya," ujar Bima

"Terserah lu mau hujat gue gak ada etika dan blablanla, yg penting hasilnya ada kgk? Katanya bangsa yg paling beradab kan, paking beretika kan? Etika ngambil hak orang lain dan mendominasi suara ya kak? Ops kena lo! bubar barisan jalan," sambungnya. 

Bima Merasa Ditunggangi Partai Politik

TikToker Bima Yudho mengaku merasa ditunggangi oleh partai-partai politik yang ada di Indonesia. 

Sebagaimana diketahui, nama Bima menjadi perhatian publik setelah mengkritik habis pemerintahan Lampung

Dan karena kasus itu pula Bima mendapatkan atensi dari beberapa tokoh politik. 

Dilansir TribunWow.com dari TikTok @awbimaxreborn pada Minggu (23/4/2023), Bima mengaku tidak peduli dengan politik yang ada di Indonesia. 

Bima menuturkan hanya fokus dengan kehidupan pribadinya. 

Di mana kini Bima berada di Sydney, Australia untuk menyelesaikan studinya. 

"Gue enggak mau ditunggangi secara politik, gue enggak peduli dengan yang terjadi 2024 nanti, itu urusan kalian, karena koe masih stay di sini (Australia)," kata Bima.  

Tak hanya itu, bahkan Bima mengaku sempat ditawari podcast dan diajak foto oleh para politisi. 

Namun demikian tawaran podcast tersebut ditolak oleh Bima

"Aduh buat para politisi, yang ketemu gue dan foto terus gue jadi headline berita di mane-mane, gue tolak podcast-nya," tutur Bima. 

Baca juga: Ucapkan Selamat Lebaran, TikToker Bima Minta Maaf pada Pemerintah Lampung, Tapi Ada Syaratnya, Apa?

Halaman 2 dari 3
Tags:
ViralMegawati SoekarnoputriBimaLampungInstagram
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved