Gempa Bumi
Gempa Magnitudo 5,8 Mengguncang Sukabumi, Warga dan Para Siswa Panik Berhamburan ke Jalan
Gempa mengguncang Sukabumi, Jawa Barat pada Kamis (8/12/2022), sekira pukul 07.50 WIB.
Penulis: Noviana Primaresti
Editor: Lailatun Niqmah
TRIBUNWOW.COM - Gempa kembali terjadi di wilayah Sukabumi, Jawa Barat pada Kamis (8/12/2022), sekira pukul 07.50 WIB.
Dilansir TribunWow.com, gempa diketahui magnitudo 5,8 dan dikhawatirkan akan terjadi susulan.
Dari keterangan sementara BMKG, gempa bumi ini berlokasi di 7.11 LS,106.99 BT (22 km Tenggara Kota Sukabumi, Jawa Barat, kedalaman 104 km.
Baca juga: Garut Diguncang Gempa 6,4 Magnitudo, BMKG Ingatkan Gempa Susulan, Tidak Berpotensi Tsunami
Belum lama setelah gempa di Cianjur, Garut, Jawa Barat serta di Jember, Jawa Timur, guncangan kembali terjadi di Sukabumi, Jawa Barat.
Akibat gempa tersebut, masyarakat Sukabumi terkejut dan langsung berhamburan keluar ruangan.
Seperti yang terjadi di SDN Gunung Cabe, Cimaja, Cikakak, di mana para murid langsung berlarian saat jam pelajaran berlangsung.
"Terasa, anak-anak langsung pada lari keluar kelas," kata Fepy Diana, guru SDN Gunung Cabe, seperti dikutip TribunJabar.id.
Hal serupa terjadi di SMK Mihadunl Ula Yayasan Arifaiyah yang juga mengalami kepanikan.
Guru bernama Dini Aprianti mengatakan dirinya langsung keluar menyelamatkan diri saat gempa terjadi.

Baca juga: Gempa Bumi 6,2 Magnitudo Guncang Jember, Jawa Timur, Tidak Berpotensi Tsunami
"Termasuk siswa semua yang sedang belajar mulai dari tingkatan MI hingga SMK berhamburan keluar," kata Dini dikutip TribunJabar.id.
"Sempat panik ya, kita langsung semua berhamburan dan menjerit ketakutan. Namun alhamdulilah masih aman."
"Pasca kejadian, sekitar pukul 07.55 WIB pun, siswa kembali masuk melanjutkan kembali pembelajaran dalam kelas."
Di Puskesmas Simpenan Sukabumi, warga yang sedang melakukan pengecekan kesehatan langsung berusaha menyelamatkan diri dan berlari ke jalan.
"Terasa gede guncangannya, saya langsung selamatkan diri tadi keluar, ke jalan," kata Dandi (25).