Breaking News:

Piala Dunia 2022

Peringkat FIFA Negara Peserta Piala Dunia 2022, Timnas Argentina Nomor 3, Jerman Tak Masuk 10 Besar

Timnas Argentina berada di peringkat ketiga, sedangkan Timnas Jerman tak masuk 10 besar ranking FIFA peserta Piala Dunia 2022.

Penulis: Aulia Majid
Editor: Elfan Fajar Nugroho
Instagram @afaseleccion @dfbteam
Kolase foto Timnas Argentina (kiri) dan Timnas Jerman (kanan) di ajang pertandingan internasional. Timnas Argentina berada di peringkat ketiga, sedangkan Timnas Jerman tak masuk 10 besar ranking FIFA peserta Piala Dunia 2022. 

TRIBUNWOW.COM - Timnas Argentina berhasil unggul jauh dari Timnas Jerman dalam urusan peringkat FIFA jelang bergulirnya Piala Dunia 2022.

Dilansir TribunWow.com dari FIFA.com, peringkat tim-tim peserta Piala Dunia 2022 dapat diketahui.

Timnas Argentina berhasil berubah menjadi kekuatan baru yang mengerikan pasca kalah dari Timnas Jerman di ajang Piala Dunia 2014 lalu di Brasil.

Kini, Timnas Argentina tengah on fire dan belum terkalahkan dalam 36 laga terakhirnya di seluruh ajang internasional jelang bergulirnya Piala Dunia 2022.

Baca juga: Jadi Striker Timnas Jerman untuk Piala Dunia 2022, Wonderkid Dortmund Catat Rekor Baru di Tim Panser

Timnas Argentina kini tengah bercokol di peringkat ketiga FIFA jelang bergulirnya Piala Dunia 2022.

Dilansir TribunWow.com dari FIFA.com, Timnas Argentina berada di peringkat ketiga FIFA dengan total poin mencapai 1773,88.

Timnas Argentina mengalami kenaikan poin sejumlah 3,23 dari jumlah sebelumnya yang 1770,65 dari hasil seluruh pertandingan tim Tango di segala ajang internasional dan FIFA Matchday.

Berbeda jauh dengan Timnas Argentina, Timnas Jerman justru terlempar dari 10 besar peringkat FIFA jelang bergulirnya Piala Dunia 2022.

Padahal, Timnas Jerman juga menjadi satu dari beberapa negara kuat di ajang sepak bola internasional.

Para pemain Timnas Jerman.
Para pemain Timnas Jerman. (Instagram @dfb_team)

Baca juga: Piala Dunia 2022: Prediksi Laga Jerman Vs Jepang: Samurai Biru Siap Jadi Batu Sandungan Muller Cs

Kini, Timnas Jerman berada di posisi ke-11 peringkat FIFA jelang bergulirnya Piala Dunia 2022.

Dilansir TribunWow.com dari FIFA.com, Timnas Jerman mengalami penurunan poin sebanyak -8,75 sehingga akhirnya terlempat dari 10 besar peringkat FIFA.

Sebelumnya, Timnas Jerman memiliki total poin sejumlah 1658,96 dari seluruh pertandingannya di ajang internasional dan FIFA Matchday.

Namun, berkat inkonsistensi Timnas Jerman, anak asuh Hansi Flick tersebut mengalami penurunan poin dan kini memiliki total poin sebesar 1650,21.

Timnas Jerman justru kalah dari Denmark yang berhasil menempati peringkat ke-10 FIFA dengan torehan poin mencapai 1666,57.

Leon Goretzka (kanan) ketika berseragam Timnas Jerman.
Leon Goretzka (kanan) ketika berseragam Timnas Jerman. (Instagram @leon_goretzka)

Baca juga: Profil Hansi Flick: Pelatih Timnas Jerman untuk Piala Dunia 2022, Sukes saat di Bayern Munchen

Tak menutup kemungkinan, apabila Timnas Jerman tampil gemilang di ajang Piala Dunia 2022, tim Panser bakal mengalami peningkatan peringkat.

Halaman 1/3
Tags:
Piala Dunia 2022Piala Dunia QatarTimnas ArgentinaTimnas JermanFIFA
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved