Breaking News:

Piala Dunia 2022 Qatar

Timnas Iran Didesak Mundur dari Piala Dunia 2022, UEA Bisa Jadi Pengganti dan Paling Diuntungkan

Timnas Iran didesak mundur dari keikutsertaannya di Piala Dunia 2022 Qatar gara-gara dugaan pelanggaran HAK Asasi Manusia (HAM).

Editor: Lailatun Niqmah
AFP 2022 / Atta Kenare
Timnas Iran saat Lolos ke Piala Dunia. Timnas Iran didesak mundur dari keikutsertaannya di Piala Dunia 2022 Qatar gara-gara dugaan pelanggaran HAK Asasi Manusia (HAM). 

Hingga saat ini, belum ada kejelasan siapakah negara pengganti jika Iran benar-benar didepak dari gelaran Piala Dunia.

Melansir dari Express, posisi Iran bisa saja digantikan oleh Uni Emirat Arab yang gagal lolos usai kalah dari Australia di babak play-off.

UEA yang merupakan negara tetangga Qatar sangat diuntungkan apabila bisa berpartisipasi.

Mereka turut membantu Qatar dengan memanfaatkan para pengunjung Piala Dunia untuk masuk ke UEA menggunakan Hayya Card.

Keuntungan besar akan bertambah jika UEA memang dinyatakan akan ikut dalam gelaran Piala Dunia menggantikan Iran. (*)

Berita terkait Piala Dunia 2022

Artikel ini telah tayang di BolaSport.com dengan judul PIALA DUNIA - Iran Didesak Mundur dari Piala Dunia 2022, Inggris Bisa Bertemu UEA di Babak Grup

Sumber: BolaSport.com
Halaman 2/2
Tags:
Piala Dunia 2022QatarUni Emirat Arab (UEA)Timnas Iran
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved