Breaking News:

Liga 1

Segera Bergabung, Pelatih Baru Persija Jakarta Langsung Disambut Antusias Jakmania, Ini Komentarnya

Thomas Doll yang sudah pulih dari Covid-19, dikabarkan segera bergabung ke Jakarta untuk memimpin latihan klub.

Penulis: Aulia Majid
Editor: Rekarinta Vintoko
Instagram @persija
Kolase foto Thomas Doll yang segera bergabung dengan latihan tim (kiri), Pemain Persija Jakarta nampak sudah mulai berlatih (kanan). 

TRIBUNWOW.COM - Sempat terkena Covid-19, juru taktik Persija Jakarta, Thomas Doll, dipastikan segera bergabung dengan tim.

Dilansir dari website resmi Persija, persija.id, Thomas Doll diperkirakan tiba di Jakarta pada Senin (23/5/2022).

"Saya sangat senang bisa segera bekerja. Sebab, kami akan butuh persiapan panjang nantinya," ungkap Thomas Doll.

Kedatangan Thomas Doll tentunya mendapat dukungan penuh dari suporter klub Ibu Kota tersebut.

Baca juga: Alie Sesay Jilat Ludah Sendiri Gabung PSIS Semarang, Mirip Pengakuan Rohit Chand ke Persija Jakarta?

Baca juga: Tonton Skill Gabriel Silva Calon Pemain Persija Jakarta: Sulit Dihentikan Lawan, Ganti Marko Simic?

Dikutip dari akun Instagram @persija, banyak The Jakmania yang antusias dengan pelatih baru Persija tersebut.

"Alhamdulillah (emot api)," tulis @achmadzahid23.

"Edankeun coach (emot api)," ucap @naufal_hafizh_00.

"Mantap....," ungkap @mubarok_albughury.

"Semoga lancar ya coach," tulis akun @jakomic.

"Semoga lancar dan ga ada kendala lagi dan bisa bawa persija juara amin (emot berdoa) (emot api)," ungkap @muha_mrizki.

Baca juga: Rumornya Bakal Merapat ke Persija, Instagram Gabriel Silva Diserbu The Jakmania, Dapat Ucapan Ini

Baca juga: Jakmania Setuju? Gabriel Silva Beri Jawaban Gamblang tentang Potensinya Gabung Persija Jakarta: Yes

Pelatih asal Jerman tersebut menjadi harapan baru Macan Kemayoran setelah didatangkan dari APOEL Nicosia pada 1 Juli 2022.

Musim lalu, Persija Jakarta menunjuk Angelo Alessio untuk menjadi nahkoda tim, namun tidak sampai akhir musim, ia diganti oleh Sudirman.

Profil Thomas Doll

Dikutip TribunWow dari Transfermarkt, inilah profil dari Thomas Doll.

Nama: Thomas Jens Uwe Doll

Tanggal Lahir: 9 April 1966

Tempat Lahir: Malchin

Umur: 56 tahun

Kewarganegaraan: Jerman

Rata-rata Waktu Melatih: 1,57 tahun

Lisensi Kepelatihan: UEFA Pro License

Teka-teki Masa Depan Mantan Striker Andalan Persija

Eks PSS Sleman, Aaron Evans (kiri) dan mantan striker asing Persija Jakarta, Marko Simic (kanan) pada unggahan Instagram @aaronevans__ dan @markosimic_77. Aaron Evans dan Marko Simic dikaitkan dengan Persis Solo.
Eks PSS Sleman, Aaron Evans (kiri) dan mantan striker asing Persija Jakarta, Marko Simic (kanan) pada unggahan Instagram @aaronevans__ dan @markosimic_77. Aaron Evans dan Marko Simic dikaitkan dengan Persis Solo. (Kolase Instagram @aaronevans__ dan @markosimic_77)

Masa depan mantan striker asing andalan Persija Jakarta, Marko Simic masih menjadi tanda tanya. 

Dilansir TribunWow.com, Marko Simic sempat dikaitkan dengan beberapa klub Liga 1, seperti RANS Cilegon FC, Arema FC, Persis Solo hingga PSM Makassar.

Kans Marko Simic untuk gabung ke satu di antara empat kontestan tersebut tentu sangat besar, Terlebih Marko Simic belum mendapatkan klub baru setelah hengkang dari Persija Jakarta

Selain itu, keempat kontestan tersebut diketahui belum mendatangkan striker asing untuk memanaskan perhelatan Liga 1 2022/2023.

Thomas Doll saat melatih Hannover 96 (kiri) dan Marko Simic (kanan) pada postingan Instagram @powersportztv @markosimic_77. Thomas Doll berpotensi siapkan striker mantan anak asuhnya di APOEL Nicosia untuk ganti Marko Simic.
Thomas Doll saat melatih Hannover 96 (kiri) dan Marko Simic (kanan) pada postingan Instagram @powersportztv @markosimic_77. Thomas Doll berpotensi siapkan striker mantan anak asuhnya di APOEL Nicosia untuk ganti Marko Simic. (Instagram @markosimic_77 @powersportztv)

Persis Solo adalah klub pertama yang sempat dikaitkan dengan pemain asal Kroasia tersebut.

Indikasi rumor kian menguat setelah Marko Simic kepergok saling follow di Instagram dengan bos Persis Solo, Kaesang Pangarep. 

Warganet, terlebih suporter setia Persis Solo, Pasoepati menilai, bahwa Persis Solo akan mendatangkan Marko Simic dan akan mengenalkannya dalam waktu dekat. 

Seiring berjalannya waktu, rumor Marko Simic gabung Persis Solo tak kunjung terealisasi.

Padahal Persis Solo telah mengenalkan pemain-pemain anyarnya di musim ini, kendati baru pemain lokal

Rumor menyebutkan bahwa negosiasi antara Persis Solo dengan Marko Simic belum menukan kata sepakat.

Di satu sisi, muncul rumor lain yang menyebutkan bahwa PSM Makassar paling ngebet datangkan Marko Simic. 

Klub berjuluk Juku Eja itu kabarnya telah sepakat dengan Marko Simic.

Jika kabar itu terealiasi, maka Marko Simic akan dikenalkan PSM Makassar dalam waktu dekat. 

Kendati sebatas rumor, ketertarikan Juku Eja terhadap peraih gelar Top Skor Liga 1 2018/2019 tersebut tampaknya mendasar.

Marko Simic adalah satu di antara pemain yang cukup berjasa buat Persija Jakarta.

Pemain berusia 34 tahun itu mempersembahkan tiga trofi buat Persija Jakarta, yakni Piala Presiden 2017/2018, Liga 1 2017/2018 dan Piala Menpora 2021.

Marko Simic turut meraih pengghargaan pribadi berupa gelar top skorer (pencetak gol terbanyak) Liga 1 2017/2018.

Selain itu Marko Simic selalu menjadi andalan Persija Jakarta sejak ia didatangkan pada Desember 2017.

Namun sayangnya, Marko Simic memutuskan hengkang dari Persija Jakarta karena masalah Gaji. (TribunWow.com/Aulia/Krisna)

Baca juga berita lain terkait Liga 1

Tags:
Liga 1Persija JakartaThe JakmaniaThomas Doll
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved