Liga 1
Segera Bergabung, Pelatih Baru Persija Jakarta Langsung Disambut Antusias Jakmania, Ini Komentarnya
Thomas Doll yang sudah pulih dari Covid-19, dikabarkan segera bergabung ke Jakarta untuk memimpin latihan klub.
Penulis: Aulia Majid
Editor: Rekarinta Vintoko
TRIBUNWOW.COM - Sempat terkena Covid-19, juru taktik Persija Jakarta, Thomas Doll, dipastikan segera bergabung dengan tim.
Dilansir dari website resmi Persija, persija.id, Thomas Doll diperkirakan tiba di Jakarta pada Senin (23/5/2022).
"Saya sangat senang bisa segera bekerja. Sebab, kami akan butuh persiapan panjang nantinya," ungkap Thomas Doll.
Kedatangan Thomas Doll tentunya mendapat dukungan penuh dari suporter klub Ibu Kota tersebut.
Baca juga: Alie Sesay Jilat Ludah Sendiri Gabung PSIS Semarang, Mirip Pengakuan Rohit Chand ke Persija Jakarta?
Baca juga: Tonton Skill Gabriel Silva Calon Pemain Persija Jakarta: Sulit Dihentikan Lawan, Ganti Marko Simic?
Dikutip dari akun Instagram @persija, banyak The Jakmania yang antusias dengan pelatih baru Persija tersebut.
"Alhamdulillah (emot api)," tulis @achmadzahid23.
"Edankeun coach (emot api)," ucap @naufal_hafizh_00.
"Mantap....," ungkap @mubarok_albughury.
"Semoga lancar ya coach," tulis akun @jakomic.
"Semoga lancar dan ga ada kendala lagi dan bisa bawa persija juara amin (emot berdoa) (emot api)," ungkap @muha_mrizki.
Baca juga: Rumornya Bakal Merapat ke Persija, Instagram Gabriel Silva Diserbu The Jakmania, Dapat Ucapan Ini
Baca juga: Jakmania Setuju? Gabriel Silva Beri Jawaban Gamblang tentang Potensinya Gabung Persija Jakarta: Yes
Pelatih asal Jerman tersebut menjadi harapan baru Macan Kemayoran setelah didatangkan dari APOEL Nicosia pada 1 Juli 2022.
Musim lalu, Persija Jakarta menunjuk Angelo Alessio untuk menjadi nahkoda tim, namun tidak sampai akhir musim, ia diganti oleh Sudirman.
Profil Thomas Doll
Dikutip TribunWow dari Transfermarkt, inilah profil dari Thomas Doll.
Nama: Thomas Jens Uwe Doll