Breaking News:

Persib Bandung

Statistik Ezechiel Ndouasel di Liga 1 2021, Patutkah Gantikan Bomber Persib Bandung Castillion?

- Persib Bandung dikabarkan akan melakukan perubahan dengan mendatangkan striker anyar pada putaran kedua Liga 1 2021. 

Kolase Instagram @bhayangkarafc @persib dan @ndouaselezechiel
Bomber Bhayangkara FC,Ezechiel Ndouasel (kiri) dan saat berseragam Persib Bandung (kanan). Ezechiel Ndouasel ingin kembali membela Persib Bandung. 

TRIBUNWOW.COM - Persib Bandung dikabarkan akan melakukan perubahan dengan mendatangkan striker anyar pada putaran kedua Liga 1 2021

Hal tersebut tampaknya wajar, mengingat lini depan Persib Bandung tidak begitu tajam di Liga 1 2021.

Dari rumor yang beredar, nama Geoffrey Castillion disebut-sebut akan menjadi satu di antara yang didepak Persib Bandung. 

Baca juga: Ini Performa David da Silva di Terengganu FC, Bomber Eks Persebaya yang Dirumorkan ke Persib Bandung

Baca juga: Rumor Transfer Persib Bandung: Ezechiel Ndouassel Lebih Unggul Hal Ini Dibandingkan David da Silva

Beberapa nama pemain sempat dikatikan dengan Persib Bandung, satu di antaranya adalah bomber asing Bhayangkara FC, Ezechiel Ndouasel

Dilansir TribunWow.com, kontrak Ezechiel Ndouasel dengan Bhayangkara FC akan habis pada 31 Desember 2021. 

Selain itu, Ezechiel pernah mengutarakan keinginannya untuk kembali membela Persib Bandung

Kondisi tersebut bisa dimanfaatkan Persib Bandung untuk mendatangkan kembali Ezechiel Ndouasel, mengingat bursa transfer pemain kedua akan diadakan pada 15 Desember 2021 - 12 Januari 2022.

Seperti yang diketahui, Ezechiel Ndouasel pernah mengukir kisah indah di Persib Bandung selama kurang lebih tiga tahun. 

Ezechiel didatangkan Persib Bandung pada 7 Agustus 2017.

Selama kurang lebih membela Persib Bandung dua musim, ia tampil apik dan kerap menjadi momok menakutkan bagi lawan-lawannya.

Tercatat, ia telah tampil membela Persib Bandung sebanyak 69 kali dan mengoleksi 5.933 menit bermain.

Dari 69 laga tersebut, ia mengkoleski 40 gol dan 20 assist.

Seusai membela Persib Bandung selama dua musim, ia memutuskan hengkang dan berlabuh ke Bhayangkara FC pada 22 Januari 2020.

Pemain asal Chad tersebut tampil apik bersama Bhayangkara FC, terlebih pada kompetisi Liga 1 2021.

Tercatat, ia sudah tampil sebanyak 11 laga dan mengoleksi 955 menit bermain.

Dari 11 laga itu, pemain berusia 33 tahun tersebut sudah mengoleksi tujuh gol.

Lima kontestan Liga 1 2021 menjadi korban keganasan dari Ezechiel Ndouasel.

Bomber Bhayangkara FC, Ezechiel Ndouassel melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Arema FC, pada pekan kedua Liga 1 2021, Minggu (12/9/2021). Ezechiel Ndouasel tampil tajam bersama Bhayangkara FC.
Bomber Bhayangkara FC, Ezechiel Ndouassel melakukan selebrasi seusai mencetak gol ke gawang Arema FC, pada pekan kedua Liga 1 2021, Minggu (12/9/2021). Ezechiel Ndouasel tampil tajam bersama Bhayangkara FC. (Instagram/@liga1match)

Kelima kontestan tersebut adalah Persiraja (2 gol), Arema FC (1 gol), Madura United (1 gol), Barito Putera (2 gol) dan Borneo FC (1 gol).

Torehan tujuh gol tersebut turut menghantarkan Ezechiel Ndouasel masuk dalam jajaran top skorer Liga 1 2021 dan bersaing dengan beberapa striker ternama, seperti Marko Simic, Ilija Spasojevic, Carlos Fortes dan yang lainnya.

Namun sayangnya, produktivitas gol Ezechiel sedikit mengalami penurunan.

Gol terakhir yang dicetaknya adalah saat melawan Borneo FC (27/10/2021).

Kedaan semakin diperparah karena pria yang lahir pada 22 Apr 1988 itu menerima kartu merah saat melawan Persita Tangerang (18/11/2021).

Akibatnya, ia harus absen di beberapa laga kedepan.

Statistik Ezechiel Ndousael bersama Bhayangkara FC di Liga 1 2021

Laga Dimainkan : 11

Menit Bermain   : 955

Gol                        : 7

Assist                    : -

Kartu Kuning       : 3

Kartu Merah        : 1

Profil Lengkap Ezechiel Ndouasel

Dilansir TribunWow.com dari Transfermarkt, berikut profil lengkap Ezechiel Ndouasel mantan striker Persib Bandung asal Chad yang sekarang perkuat Bhayangkara FC:

Nama Lengkap          : Ezechiel Aliadjim Ndouasel

Tanggal Lahir             : 22 April 1988

Tempat Kelahiran     : N’Djamena, Chad

Usia                             : 33 Tahun

Tinggi                          : 1, 86 M

Kewarganegaraan    : Chad

Posisi                          : Center Forward/Striker

Kaki                             : Kanan (Right)

Klub saat ini              : Bhayangkara FC

Bergabung                : 22 Januari 2020

Kontrak Berakhir     : 31 Desember 2021

Pilihan Kontrak        : - 

Keinginan Ndouasel untuk Membela Persib

Sebelumnya, eks manajer AHHA PS Pati, Doni Setiabudi, mengungkapkan pengakuan mengejutkan bomber Bhayangkara FC Ezechiel Ndouasel tentang Persib Bandung.

Dilansir TribunWow.com dari laman Instagram @a_7alu,  Doni Setiabudi membeberkan komentar yang mengejutkan terkait dengan keinginan Ezechiel Ndouasel.

Komentar mengejutkan tentang keinginan Ezechiel Ndouasel diketahui dari postingan Instagram @a_7alu yang mengunggah kebersamaannya bersama mantan bomber Persib Bandung tersebut.

Dalam postingannya, Doni mengatkan ia tengah bersama King Eze atau sapaan Bobotoh untuk Ezechiel Ndouasel.

Doni mengucapkan rasa terimakasihnya kepada Ezechiel Ndouasel yang telah memberikan support kepadanya ditengah masa sulit yang ia alami saat ini.

Seperti diketahui, CEO Bandung Premier League tersebut belum lama ini memutuskan untuk mundur dari kursi manajer tim besutan Atta Halilintar, AHHA PS Pati.

Doni mundur setelah AHHA PS Pati kembali menelan kekalahan kedua di Liga 2 2021 kontra PSCS Cilacap dengan skor 1-2.

"With KING EZE @ndouaselezechiel Thanks Brother always support me. #balikbandung (dengan King Eze, terimakasih saudara selalu mendukungku)," isi caption Doni pada unggahannya yang diunggah Sabtu (9/10/2021).

Lebih lanjut Doni secara terang-terangan mengatakan melalui kolom komentarnya terkait keinginan sang sahabat, Ezechiel Ndouasel.

Ia nampak membalas salah seorang Bobotoh yang turut memberikan komentar di laman Instagram Doni.

'"ajak ka persib deui om," tulis @rizal6969official.

Tak disangka, komentar tersebut dibalas oleh Doni dengan membeberkan lebih lanjut tentang kemungkinan bomber Bhayangkara FC tersebut kembali ke Persib Bandung.

"@rizal6969official Emang bilang sih.. saya pengen di Persib lagi kalo kontrak selesai katanya.. Semoga ya," tulis @a_7alu.

Eks manajer AHHA PS Pati ungkap Ezechiel Ndouasel akan kembali berkostum Persib Bandung.
Eks manajer AHHA PS Pati ungkap Ezechiel Ndouasel akan kembali berkostum Persib Bandung. (Instagram @a_7alu)

Hal ini sontak membuat Bobotoh turut berbahagia mendengar kabar yang diberikan oleh mantan manajer AHHA PS Pati tersebut.

"@a_7alu amin yarobbal alamin kangen king eze," tulis @alfarizkinabil.

"@a_7alu amin yaallah aminnn," tulis @taufikfhrjaa_.

"@a_7alu Semoga management nya denger ya pak," tulis @raffi.aee.

"realisasikan keinginan kami bos @teddy.tjahjono," tulis @mhmdsyhd_id.

"@a_7alu tinggal 2 bulan dei kan kontrak na a, tapi pelatih masih ieu Jeung beda agen Oge," tulis @riyankunyuy.

(TribunWow.com/Krisna)

Berita terkait

Tags:
Ezechiel NdouaselPersib BandungLiga 1 2021Geoffrey CastillionRobert AlbertsBursa Transfer
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved