Viral Medsos
Viral Penjudi Sabung Ayam Tantang Anggota Polisi yang Melakukan Razia, Ancam Pakai Pecahan Botol
Beredar di media sosial pelaku judi sabung ayam menantang anggota polisi yang melakukan penggerebekan.
TRIBUNWOW.COM - Anggota Sabhara Polres Toraja Utara membubarkan aksi judi sabung ayam di Tongkonan Palasa, Lembang Tondon Matallo, Kecamatan Tondon, Kabupaten Toraja, Sulawesi Selatan.
Namun, saat dibubarkan, seorang pemuda malah menantang balik anggota kepolisian dengan kata-kata tak pantas.
Ia bahkan sempat mengancam anggota polisi dengan botol air yang dipecahkan.
• Video Detik-detik Polisi Bubarkan Judi Sabung Ayam, Tetap Tenang meski Dibentak dan Ditunjuk-tunjuk
• Nasib Suami dan Selingkuhan yang Viral Digerebek Istri di Hotel, Ditahan Polisi dan Jadi Tersangka
Hal ini diungkapkan oleh Kasat Sabhara Polres Toraja Utara AKP Daryatmo seperti dikutip dari TribunToraja, Minggu (5/7/2020).
Aksi ini pun terekam kamera warga dan menjadi viral di media sosial.
"Pelaku seorang bandar judi, mengancam dengan cara mengejar anggota Polres untuk ditikam menggunakan sebuah botol air yang dipecahkan pelaku," ucap Daryatmo.
Pelaku juga berupaya menghasut pemain lainnya untuk melakukan perlawanan terhadap anggota polisi.
Sementara itu, Kapolres Toraja Utara AKBP Yudha Wirajati Kusuma membenarkan kejadian itu.
• Fakta Kisah Viral Pria Nikahi Model dengan Maskawin Sandal Jepit, Dibully dan Dituding Cari Sensasi
• Viral Istri Sah Gerebek Suami di Hotel, Pasangan Selingkuhnya Ternyata Sedang Hamil 2 Bulan
Yudha juga menegaskan pihaknya akan menangani kasus ini dan menangkap pelaku secepatnya.
"Secepatnya akan diamankan pelaku dan datanya masih dilengkapi," tutup Yudha.
Polisi kini sudah mengamankan sejumlah barang bukti dari lokasi.
Seperti dua buah tenda serta pecahan botol yag digunakan pelaku untuk mengancam. (*)
Artikel ini telah tayang di tribun-timur.com dengan judul Lawan Polisi Saat Penggerebekan Judi Sabung Ayam, Kapolres: Secepatnya Tangkap Pelaku
Sosok Pak Wahab, Kakek yang Tuntun Sepeda Tawarkan Jasa Pijat, Dapat Donasi tapi Masih Mau Berbagi |
![]() |
---|
Sosok Biok, Kakek yang Viral Simpan Uang Sekarung, Kumpulkan Hasil Cuci Piring sejak 1990-an |
![]() |
---|
Kisah Desa Miliarder di Kuningan, Puluhan Orang Beli Motor Baru Setiap Hari, Ini Sumber Uang Mereka |
![]() |
---|
Sosok Wahyu, Bocah yang Viral Azan di Liang Kubur Ayah, Punya Impian Masuk Ponpes dan Jadi Ulama |
![]() |
---|
Sosok Viral Mbah Diseh, Model Berusia Lanjut yang Disebut Beri Energi Positif saat Difoto |
![]() |
---|