Kabar Ibu Kota
Hendak Selfie, 3 Orang di Matraman Malah Terperosok dalam Sumur Sedalam 12 Meter
Atas kejadian tersebut, para korban berhasil dievakuasi oleh petugas Sudin PKP Jakarta Timur.
TRIBUNWOW.COM - Berawal dari niat untuk melakukan swafoto atau selfie di tengah perayaan ultah, malah berakhir celaka.
Puji Sugiarto (50) bersama dua anak lain yakni Davin (7) dan Alessa (5) terperosok dalam sumur sedalam 12 meter di sebuah restoran di Jalan Raya Matraman, Kelurahan Kebon Manggis, Jakarta Timur, Minggu (21/6/2020)
Dikutip dari TribunJakarta.com, Kasi Ops Sudin Penanggulangan Kebakaran dan Penyelamatan Gatot Sulaeman mengungkapkan peristiwa bermula ketika para korban sedang melakukan swafoto.
• Nekat Naik Atas Sumur demi Selfie, Penutup Tiba-tiba Ambrol hingga Bapak bersama 2 Bocah Terperosok
• Viral Gambar Benda Mirip Kapal Karam Terekam Google Maps, Ditemukan Nelayan saat Hendak Memancing
Puji mengira tutup sumur tersebut terbuat dari beton karena warna catnya.
Namun ketika ketiganya naik ke tutup sumur tersebut, mereka langsung jatuh ke dalam sumur sedalam 12 meter tersebut.
Peristiwa itu terjadi sekira pukul 11.40 WIB.
Gatot menuturkan dua unit light rescue dikerahkan ke lokasi guna melakukan evakuasi begitu menerima laporan dari warga.
• Kisah Pria di Blitar Tercebur ke Sumur Selama 2 Hari, Sempat Pasrah Tunggu Keajaiban
• Fakta Video Viral Kakek Pemulung Belikan Hp Cucunya dengan Uang Tabungan Recehan dalam Karung
Bermodal tali dan perlengkapan evakuasi, personel Sudin PKP Jakarta Timur turun ke sumur mengevakuasi Puji, Davin, dan Alessa.
Proses evakuasi dimulai pukul 11.45 dan selesai pukul 12.21 WIB.
Seusai ditarik keluar sumur, ketiganya langsung mendapat penanganan medis.
"Alhamdulillah korban berhasil kita evakuasi dari sumur. Kita mulai evakuasi pukul 11.45 WIB, selesai pukul 12.21 WIB. Selesai evakuasi langsung dibawa untuk dapat penanganan medis," tuturnya. (*)
Artikel ini telah tayang di TribunJakarta.com dengan judul Niat Swafoto Rayakan Ulang Tahun, 3 Orang di Matraman Malah Masuk Sumur
Akui Tak Mudah Atasi Banjir Jakarta, Riza Patria: Anggaran 100 Triliun pun Tak Bisa Menyelesaikan |
![]() |
---|
Tawarkan Anies Baswedan Solusi untuk Atasi Banjir DKI, Gembong: Jangan Tersandera Janji Kampanye |
![]() |
---|
4 Pernyataan Anies Baswedan soal Banjir: Karena Curah Hujan Ekstrem dan Target Surut dalam 6 Jam |
![]() |
---|
Soal Banjir DKI Jakarta, Gembong Sebut Pemprov Tak Mau Kolaborasi dengan Pusat: Persoalannya di Situ |
![]() |
---|
Jasa Marga Imbau Pengguna Jalan Antisipasi Beberapa Titik Genangan di Jalan Tol Jasa Marga Group |
![]() |
---|