Liga 1
Ghozali Siregar Kesal Diisukan Tinggalkan Persib Bandung, Ini Komentarnya soal Banyaknya Pilar Sayap
Pemain muda Persib Bandung, Ghozali Siregar sempat dirumorkan hengkang. Bagaimana tanggapan penggawa itu?
Penulis: Mariah Gipty
Editor: Rekarinta Vintoko
TRIBUNWOW.COM - Pemain muda Persib Bandung, Ghozali Siregar sempat dirumorkan hengkang.
Namun, Ghozali Siregar menegaskan bahwa hal itu tidak benar.
Dilansir TribunWow.com dari Bobotoh.id pada Jumat (7/2/2020), Ghozali Siregar merasa tidak pernah berkata ingin hengkang.
• Daftar 22 Pemain Timnas U-16 Indonesia yang Ikuti TC di Yogyakarta, Persib Bandung Sumbang 3 Nama
"Yang pertama saya tidak mengeluarkan pernyataan apapun dan kepasa siapapun tentang berita yang beredar sekarang. Intinya saya masih tetap di sini," kata Ghozali Siregar.
Meski tak terganggu, pemain yang akrab disapa Ghozo itu merasa heran dan kesal.
"Saya tidak merasa terganggu. Enggak, tapi aneh saja tiba-tiba ada keluar statemen seperti itu tanpa konfirmasi," ujarnya.
Bahkan, Ghozo mengatakan selama ini sering tidak tahu kalau ada berita mengenai dirinya.
"Itu kan katanya, tidak ada sama sekali tidak ada pernyataan itu. Yang jadi patokan saya sendiri kalau di luar orang buat berita saya gak tau," ucap pria 27 tahun tersebut.
• Akhir Pekan Persib Bandung Tentukan Slot 2 Pemain Asing, Bruno Matos atau 2 Pemain Trial?
Menanggapi banyaknya pemain sayap yang dimiliki Persib Bandung, Ghozo mengaku tidak masalah.
Ia tidak merasa tersaingi dengan kedatangan mereka.
Terpenting baginya adalah bisa mendapat menit bermain lebih banyak dari musim sebelumnya.
"Kalau bisa saya menit bermain lebih banyak dari pada tahun lalu dan berkontribusi," katanya.
Tak hanya Ghozo yang tampak kesal dengan pemberitaan yang beredar, Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts juga demikian.

Dikutip TribunWow.com dari Republik Bobotoh pada Kamis (6/2/2020), Robert Alberts justru menyinggung soal banyak orang memanfaatkan rumor transfer untuk mencari uang.
"Ada jutaan rumor di luar sana. Ada banyak rumor di luaran sana. Orang-orang mencari uang dari rumor seperti itu," ujar Robert Alberts ketika ditemui di Stadion Gelora Bandung Lautan Api, Kota Bandung Kamis (6/2/20) sore.
Robert Alberts justru mengatakan bahwa manajemen-lah yang berhak menghubungi pemain.
"Apa yang kami lakukan itu ritme yang normal, kami merekomendasi dan manajemen yang menghubungi pemain," kata pelatih asal Belanda ini.
• Update Bursa Transfer Liga 1 2020: Skuat Asing Lengkap, Persela Lamongan Rekrut Jasmin Mecinovic
Robert Alberts Persilakan Pemain Muda Cari Klub Baru
Pelatih Persib Bandung, Robert Alberts mempersilakan kepada para pemain muda untuk mencari klub baru.
Seperti yang diketahui, Persib Bandung dihuni oleh banyak pemain muda untuk musim 2020.
Setidaknya ada 12 pemain berusia 23 tahun ke bawah yang mewarnai skuat Persib Bandung pada musim ini.
Mereka adalah, Indra Mustafa, Mario Jardel, Zalnando, Billy Keraf, Agung Mulyadi, Gian Zola, Beckham Putra, Frets Butuan, Josel Omkarsba, Puja Abdillah dan Erwin Ramdani.
Dan ditambah dengan Billy Keraf yang kembali dari masa peminjaman bersama Badak Lampung FC.
Keputusan Robert Alberts tersebut nampaknya tidak terlepas adanya perubahan regulasi di Liga 1 2020.
• Persib Bandung Tertinggal dari Arema FC dan Persija, Skuatnya Belum Lengkap untuk Liga 1 2020
Diketahui pada musim lalu di Liga 1 2019, setiap kontestan hanya bisa mendaftarkan maksimal 30 pemain.
30 pemain tersebut 7 di antaranya harus berusia tidak lebih dari 23 tahun.
Namun pada Liga 1 2020, semua tim bisa mendaftarkan sampai 33 pemain.
Selain itu klub juga tidak diwajibkan untuk memakai 7 pemain muda.
Dikutip TribunWow.com dari Simamaung.com, Kamis (6/2/2020), Robert Alberts mengaku tidak bisa menjanjikan menit bermain lebih untuk para pemain muda.

Meski begitu, Robert Alberts tentunya juga tidak akan meminjamkan semua pemain mudanya.
Persib Bandung tetap membutuhkan beberapa pemain muda untuk melengkapi skuatnya.
"Kami memiliki beberapa pemain muda yang menjanjikan dan saya juga sudah berbicara dengan pemain muda itu," ujar Robert Alberts.
"Tapi sekali lagi, saya tidak mau membawa mereka ke tim yang tidak memungkinkan untuk memainkannya, jadi lebih baik mereka bermain untuk tim lain," imbuhnya.
• Bernasib Mirip Ezechiel, Achmad Jufriyanto Absen Lawan Persib Bandung setelah Gabung Bhayangkara FC?
Menurut Robert Alberts, keputusannya tersebut juga untuk kebaikan pemain itu sendiri.
Pelatih asal Belanda itu tentunya tidak ingin karier para pemain justru terhambat lantaran kekurangan menit bermain.
Oleh karena itu, Robert Alberts mempersilahkan para pemain muda untuk mencari klub baru yang dirasa bisa mendapatkan peluang bermain lebih besar.
"Pemain muda tidak akan berkembang jika mereka tidak bermain," ungkap Robert Alberts.
"Hanya berlatih saja tidak cukup karena butuh mengasah feeling ketika beraksi di pertandingan, ketika mereka sering tampil di pertandingan maka bisa lebih berkembang," jelasnya.
Lebih lanjut, mantan pelatih PSM Makassar itu akan membicarakan hal tersebut kepada manajemen Persib Bandung.
"Jadi saya akan duduk bersama dengan manajemen bicara soal peraturan ini," tutupnya.
(TribunWow/Mariah Gipty/Elfan Fajar Nugroho)