Breaking News:

Liga Spanyol

Hasil Lengkap Liga Spanyol: Real Madrid Pesta Gol dan Pepet Barcelona di Puncak Klasemen

Posisi Real Madrid di klasemen terdongkrak berkat kemenangan atas Leganes pada pekan ke-11 Liga Spanyol 2019-2020.

Editor: Claudia Noventa
Twitter @realmadrid
Real Madrid sukses membenamkan Leganes 5-0 dalam duel di kandang sendiri, Estadio Santiago Bernabeu, Rabu (30/10/2019). 

TRIBUNWOW.COM - Posisi Real Madrid di klasemen terdongkrak berkat kemenangan atas Leganes pada pekan ke-11 Liga Spanyol 2019-2020.

Real Madrid sukses membenamkan Leganes 5-0 dalam duel di kandang sendiri, Estadio Santiago Bernabeu, Rabu (30/10/2019).

Pesta gol tim tuan rumah terjadi berkat kontribusi Rodrygo, Toni Kroos, Sergio Ramos, Karim Benzema, dan Luka Jovic.

Jadwal Siaran Langsung Pekan ke-26 Liga 1 2019: Bali United Vs Persela Lamongan, Pukul 18.30 WIB

Hasil Piala Liga Inggris: Imbang 5-5, Arsenal Tersingkir setelah Kalah dari Livepool di Adu Penalti

Dengan hasil ini, Los Blancos naik menuju peringkat kedua klasemen Liga Spanyol dengan perolehan 21 poin.

Mereka tertinggal satu angka dari Barcelona yang berada di posisi pertama.

Real Madrid dan Barca memiliki tabungan satu pertandingan akibat penundaan El Clasico pada pekan ke-10.

Pada partai lainnya di pekan ke-11, Valencia berhasil memaksakan skor imbang 1-1 saat menjamu Sevilla di Estadio Mestalla.

Sempat tertinggal lebih dulu akibat dijebol Lucas Ocampos, tim tuan rumah membalas lewat gol Sobrino pada menit ke-81.

Tambahan satu poin membuat Valencia menghuni tangga ke-11 tabel.

Adapun Sevilla menduduki posisi kelima.

Jadwal Siaran Langsung Pekan ke-26 Liga 1 2019: Bali United Vs Persela Lamongan, Pukul 18.30 WIB

Hasil Lengkap Liga Spanyol, Rabu (30/10/2019):

  • Real Sociedad 1-2 Levante (Willian Jose 47'; Enis Bardhi 24', Borja Mayoral 40')
  • Valencia 1-1 Sevilla (Sobrino 81'; Lucas Ocampos 45')
  • Athletic Bilbao 3-0 Espanyol (Iker Muniain 4', 17', Victor Gomez 79'-bd)
  • Real Betis 2-1 Celta Vigo (Emerson 8', Nabil Fekir 90'; Iago Aspas 70'-pen)
  • Real Madrid 5-0 Leganes (Rodrygo 7', Toni Kroos 8', Sergio Ramos 24'-pen, Karim Benzema 69'-pen, Luka Jovic 90')

Hasil Lengkap Liga Italia: Kemenangan Tipis Juventus Lengserkan Inter Milan dari Puncak Klasemen

Klasemen Liga Spanyol.
Artikel ini telah tayang di Bolasport dengan judul Hasil Lengkap Liga Spanyol - Pesta Gol, Real Madrid Pepet Barcelona
 
Sumber: BolaSport.com
Tags:
Liga SpanyolReal MadridLeganes
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved