Mobil Esemka
Pelopor Mobil Esemka Sempat Beberkan Alasan Produknya Telat Diresmikan Jokowi: Kesulitan Investor
Pelopor Mobil Esemka, Sukiat pernah membeberkan mengapa mobil tersebut sempat terlambat dalam proses pengembangannya.
Penulis: Mariah Gipty
Editor: Tiffany Marantika Dewi
TRIBUNWOW.COM - Presiden Joko Widodo (Jokowi) baru saja meresmikan Mobil Esemka yang diproduksi oleh PT Solo Manufaktur Kreasi di Boyolali pada Jumat (6/9/2019).
Pelopor mobil Esemka, Sukiat pernah membeberkan mengapa mobil tersebut sempat terlambat dalam proses pengembangannya.
Hal itu disampaikan Sukiat saat menjadi narasumber acara Aiman di Kompas TV pada 2017 silam.
Aiman Witjaksono sebagai presenter bertanya apakah Mobil Esemka tak sempat terdengar apa karena gagal diproduksi.
"Pak Kiat juga membuat Mobil Esemka sebelum membuat mobil Mahesa ini, Esemka boleh saya katakan gagal kemudian," tanya Aiman Witjaksono dikutip TribunWow.com dari chanel Youtube Kompas TV pada Jumat (6/9/2019).
"Endak-endak gagal," bantah Sukiat.
"Tapi enggak bisa dikembangkan sampai sekarang," tanya Aiman lagi.
• Lihat Gaya Jokowi saat Naik Mobil Esemka: Produknya Pun Bagus, Saya Sudah Coba
Sukiat mengakui memproduksi Mobil Esemka bukan perkara mudah.
Terlebih, banyak produk mobil dari negara lain.
"Itu karena kalau untuk produksi semuanya itu semudah itu, jadi saingannya," ungkap Sukiat.
"Mobilnya jadi tapi tidak bisa dipasarkan?," tanya Aiman.
"Segmennya kalau dahulu saingannya melawan segmen di luar ini kan banyak," jawab Sukiat lagi.
Segmen pasar yang ditargetkan oleh mobil Esemka banyak mendapat saingan dari mobil-mobil luar negeri.
"Iya, ini mobil sekarang keluar dari Jepang, Korea tapi kan ini untuk segmen yang di desa segmennya kita yang pakai ini," kata Sukiat.
• Spesifikasi Mobil Esemka (Bima), Bisa Disulap Jadi Angkot
Kendati demikian, Sukiat membantah kalau Mobil Esemka tidak laku.