Breaking News:

Viral Medsos

Kondisi Terkini Polisi Viral yang Hentikan Mobil Langgar Aturan, Sempat Ditabrak dan Terseret

Dalam video yang beredar, Brigadir Natan sampai berada di kap mobil untuk memberhentikan pengemudi mobil yang melanggar rambu lalu lintas.

Editor: Lailatun Niqmah
Instagram @infia_fact
Tangkapan layar video viral di media sosial Instagram, yang memperlihatkan polisi lalu lintas ditabrak dan terseret sebuah mobil 

TRIBUNWOW.COM - Kondisi terkini Brigadir Natan Doris, anggota Polantas yang terekam dalam video viral yang memperlihatkan ia berada di bagian depan kap mobil berwarna hitam, mengalami luka lecet.

Informasi mengenai kondisi Brigadir Natan Doris disampaikan oleh pihak Kepolisian Resor Kota Besar (Polrestabes) Bandung.

"Kondisi yang bersangkutan (Brigadir Natan Doris) memang sehat-sehat saja. Tadi setelah diadakan pengecekan ada beberapa lecet di tangan saja," ujar Kepala Satuan Lalu Lintas (Kasatlantas) Polrestabes Bandung, Kompol Bayu Catur Prabowo, saat dihubungi Kompas.com, Kamis (25/7/2019) malam.

Gantung Diri di Teras TK, Pria Lamongan Tulis Surat ke 4 Orang Termasuk Mbak Ida Janda Cantik

Dalam video yang beredar, Brigadir Natan sampai berada di kap mobil untuk memberhentikan pengemudi mobil yang melanggar rambu lalu lintas.

Tak lama setelah Brigadir Natan berada di kap mobil, pengemudi memberhentikan mobil dan menyebabkan Brigadir Natan terseok-seok di jalan.

"(Brigadir Natan) Terseok-seok mungkin karena postur tidak seimbang gitu, tapi Alhamdulillah tidak ada kenapa-kenapa," ujar Bayu. "Enggak sampai dibawa di rumah sakit," lanjut dia.

Bayu mengungkapkan bahwa n, setelah mobil berhasil diberhentikan, petugas Polantas langsung meminta pengemudi keluar dari kendaraannya dan melakukan pemeriksanaan terhadap surat maupun kendaraan itu.

Hingga saat ini, Polrestabes Bandung masih menindaklanjuti kasus ini.

Viral Bayi Perempuan Lahir Berkepala 3, sang Ibu Mengaku Sangat Kesakitan sebelum Melahirkan

"Kebetulan ini kamia masih di Polres, karena kami mau mengambil beberapa keterangan yang perlu kami tindaklanjuti sesuai laporan," ujar Bayu.

Sebelumnya, mobil dengan nomor polisi B 1980 PRF berwarna hitam disebut melanggar lalu lintas yang kemudian diberhentikan oleh Aipda Deni Risdiana.

Akan tetapi, mobil tersebut tidak berhenti.

Melihat hal itu, Brigadir Natan yang tengah bertugas berupaya memberhentikan mobil tersebut.

Namun, pengemudi justru menambah kecepatan mobil hingga Brigadir Natan tertabrak sampai terseret sejauh 100 meter di samping Salon Anata yang berlokasi di Jalan Pasar Kaliki, Bandung.

5 Fakta Kasus Viral Yuliana, Cerita Ikut Pinjaman Online Bunga Rp 70 Ribu hingga Diiklankan Digilir

Sementara itu, dikutip dari pemberitaan Kompas.com, pengemudi yang menabrak Brigadir Natan merupakan mahasiswa S2 sebuah universitas swasta di Bandung.

Hal itu disampaikan Kapolsek Cicendo Kompol Kusmawan.

"Pengemudinya sendirian, laki-laki. Informasinya pengemudi mobil kuliah S2," ujar Kusmawan, Kamis (25/7/2019). (Kompas.com/Retia Kartika Dewi)

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul "Polisi yang Ditabrak dan Terseret di Kap Mobil Alami Luka Lecet"

WOW TODAY:

Sumber: Kompas.com
Tags:
PolisiPolantasPolisi lalu lintasPelanggaran Lalu LintasBerita Viral
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved