Tips dan Trik
Cara Melihat Foto Profil Instagram Orang Lain dengan Ukuran Besar
Begini cara melihat foto profil di akun Instagram dengan ukuran besar/ file asli.
Penulis: Tiffany Marantika Dewi
Editor: Lailatun Niqmah
TRIBUNWOW.COM - Melihat foto profil di Instagram dalam bentuk kecil kadang merasa tergoda untuk melihat dalam versi besar.
Namun, tak sama seperti media sosial Facebook atau Twitter yang bisa melihat foto profil akun secara besar.
Instagram memang tak dilengkapi melihat foto profil akun dalam ukuran besar.
Untuk melihatnya, kalian membutuhkan bantuan pihak ketiga.
Contoh foto profil yang ingin kita lihat dalam ukuran besar (Instagram)
Berikut ini cara melihat foto profil di akun Instagram dalam ukuran besar.
• Cara Mudah Sembunyikan Instagram Story dari Orang Tertentu, Tapi Bisa Dilihat Teman yang Kamu Pilih
1. Buka situs instadp.com.
2. Pada kolom 'search username' tulis akun Instagram yang ingin kamu lihat foto profilnya.
3. Setelah bertemu akun tersebut, cukup klik nama akunnya.
4. Maka situs tersebut akan mengarahkan pada foto profil di ukuran besar.
Kalian juga bisa mengunduh foto profil dalam ukuran besar tersebut dengan memilih opsi 'download'.
Cara melihat foto profil di akun Instagram dalam ukuran besar (Instagram)
(TribunWow.com/Tiffany Marantika)
WOW TODAY:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/ilustrasi-instagram-2.jpg)