Cerita Selebriti
Kaget Lihat Respons Anang Hermansyah saat Di-prank, Ashanty: Gila, Egois Banget
Anang Hermansyah yang di-prank tasnya hilang sempat kesal hingga Ashanty terkejut dan mengatakan bahwa suaminya egois.
Penulis: Ifa Nabila
Editor: Lailatun Niqmah
"Lah kok masuk sih, aku mau ke kantor polisi," ujar Anang Hermansyah.
• Trending YouTube: Beri Surprise ke Krisdayanti, Aurel dan Azriel Gemas Lihat Kelucuan Adik Tirinya
"Ya udah, aku temenin ya," kata Ashanty yang akhirnya membuat suaminya paham.
"Sekarang? Oke, ikut," kata Anang Hermansyah sambil masuk ke mobil.
Ashanty terheran-heran melihat suaminya yang sedari tadi tenang dan kini panik hingga membuat adu mulut.
"Gila ya, egois banget, tadi sok-sokan cuek, sekarang giliran gini heboh," kata Ashanty.
Ternyata Anang Hermansyah sudah sejak tadi panik namun ia berusaha menutupi demi profesional ke pekerjaannya.
"Loh bukan, tadi kan masih ada acara. Sekarang kan udah enggak ada," bantah Anang Hermansyah.
• Tanggapan Ashanty Dituding Ajak Anak ke Turki agar Tak Bisa Hadir di Ulang Tahun Krisdayanti
"Baru sekarang ngomel-ngomelnya gitu?" protes Ashanty lagi.
"Bukan ngomel, kita mencari solusi. Ngomel sama cari solusi, enggak sama," kata Anang Hermansyah masih kesal.
Perjalanan mereka menuju kantor polisi pun masih diwarnai dengan adu mulut.
Setelah sampai di kantor polisi dan membuat laporan kehilangan, akhirnya Ashanty membawa tas Anang Hermansyah dari luar.
Keluarga Anang Hermansyah dan orang-orang di kantor polisi pun langsung menertawakan Anang.
Berikut video lengkapnya:
(TribunWow.com/Ifa Nabila)
WOW TODAY:
:quality(30):format(webp):focal(0.5x0.5:0.5x0.5)/wow/foto/bank/originals/anang-hermansyah-dan-ashanty.jpg)