Breaking News:

Cerita Selebriti

Ariel NOAH Bantah Menangis karena Luna Maya saat Nyanyikan Lagu 'Dara'

Vokalis band NOAH, Nazril Ilham atau Ariel memberi klarifikasi terkait sebuah video yang beredar di media sosial tentang dirinya.

Editor: Astini Mega Sari
(TRIBUN JABAR/GANI KURNIAWAN)
Ariel bersama bandnya NOAH membawakan salah satu lagu dalam konser bertajuk Kejar Mimpi untuk Indonesia di Hotel Intercontinental, Jalan Resor Dago Pakar Raya, Bandung, Jumat (7/9/2018) malam. Konser yang dihadiri 1.100 penonton yang juga nasabah CIMB Niaga itu, bertujuan menginspirasi nasabah untuk terus berkarya mengejar mimpi dengan mewujudkannya melalui beragam produk CIMB Niaga dan layanannya. Konser ini menjadi penutup pada tahun ini setelah sebelumnya sukses digelar di Medan dan Surabaya. 

TRIBUNWOW.COM - Vokalis band NOAH, Nazril Ilham atau Ariel memberi klarifikasi terkait sebuah video yang beredar di media sosial tentang dirinya.

Video tersebut menampilkan Ariel terlihat seakan menyeka air matanya saat menyanyikan lagu NOAH bertajuk "Dara".

Tentu saja hal itu mengundang banyak komentar dari warganet.

Banyak dari mereka yang mengira bahwa itu adalah air mata Ariel kepada Luna Maya yang menjadi sosok di balik lagu tersebut.

Namun, saat ditemui usai jumpa pers Rising Star Indonesia di kawasan Kebon Jeruk, Jakarta Barat, Selasa (27/11/2018), Ariel membantah bahwa itu adalah air mata.

Reaksi Ariel NOAH saat Didoakan Balikan dengan Luna Maya

"Oh itu karena asumsi, mungkin yang ngeliat dia harus ngerasain di atas panggung itu. Panggung itu panas lho. itu bukan air mata saya itu keringat saya he-he-he," jelas Ariel.

Ariel juga menampik bahwa Luna Maya adalah sosok di balik lagu "Dara" yang dia ciptakan.

Menurut Ariel, banyak orang hanya berasumsi tentang hal itu.

"Itu entar dulu, itu terlalu banyak asumsi orang sebenarnya," ucapnya.

Artikel ini telah tayang di Kompas.com dengan judul: Ariel NOAH: Itu Bukan Air Mata untuk Luna Maya

Sumber: Kompas.com
Tags:
Ariel NoahLuna MayaMedia Sosial
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved