Breaking News:

Sandra Dewi Pantau Putranya Lewat CCTV saat Sibuk Bekerja

Beberapa bulan belakangan ini, aktris dan model Sandra Dewi (35) sudah mulai sibuk bekerja.

Editor: Astini Mega Sari
Instagram/sandradewi88
Sandra Dewi dan Raphael Moeis 

TRIBUNWOW.COM - Beberapa bulan belakangan ini, aktris dan model Sandra Dewi (35) sudah mulai sibuk bekerja.

Saking sibuknya, dia kehilangan momen bersama sang anak, Raphael Moeis.

Untuk memantau tingkah laku sang buah hati, dia pun memasang CCTV.

Dul Jaelani: Keluarga Saya Semuanya Baik, Enggak Ada Apa-apa

"Di mana pun aku selalu buka handphone. Buka apa? Buka CCTV," kata Sandra Dewi ketika ditemui di Plaza Indonesia, Tanah Abang, Jakarta Pusat, Kamis (30/8/2018).

Sandra mengaku tidak masalah jika hanya melihat tumbuh kembang anaknya lewat CCTV.

Menurut dia, tindakannya itu sebagai bentuk kepeduliannya terhadap Raphael Moeis, walaupun dia sibuk bekerja.

"Gimana pun itu anak aku. Walaupun siapapun yang jaga, anak kan pasti orang yang paling disayang, karena anak itu hidupnya tergantung sama aku. Jadi enggak akan dilupain lah," ucapnya.

Tentu melihat tumbuh kembang anak lewat CCTV, menjadi sebuah risiko baginya yang memilih sibuk bekerja ketimbang mengurusi anak di rumah.

Sandra Dewi memang jarang membawa anaknya untuk ikut bekerja. Alasannya, dia tidak ingin Raphael tidak nyaman saat ikut dengannya.

Peringati 1000 Hari Meninggalnya sang Ibunda, Donna Agnesia: Kangennya Masih Terasa

"Aku kalau ajak dia (Raphael), aku enggak mau dia enggak nyaman. Kalau ngajak pun aku suruh dia ke mana dulu," ujar Sandra Dewi.

Sandra Dewi resmi dinikahi Harvey Moeis pada 8 November 2016. Pernikahan mereka digelar di dua negara yakni Gereja Katedral Indonesia dan Disneyland Tokyo, Jepang.

Setahun berselang, Sandra Dewi dikaruniai seorang putra yang diberi nama Raphael Moeis.

Artikel ini telah tayang di Wartakotalive dengan judul: Sibuk Bekerja, Sandra Dewi Pasang CCTV untuk Pantau Tumbuh-Kembang Anak

Sumber: Warta Kota
Tags:
Sandra DewiRaphael MoeisHarvey Moeis
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved