Sebelum Pulang, Sandiaga Uno Putuskan untuk Ngeband di Balai Kota, Ini Lagu yang Dinyanyikan
Sandiaga Uno sempatkan untuk ngeband di Balai Kota sebelum pulang ke rumahnya, ini lagu yang ia mainkan.
Penulis: Bima Sandria Argasona
Editor: Bima Sandria Argasona
TRIBUNWOW.COM - Wakil Gubernur DKI Jakarta, Sandiaga Uno bermain band.
Hal tersebut diketahui dari video yang diunggah oleh Sandi di akun Instagram prihadinya, pada Juamt (27/4/2018).
Dalam video tersebut terlihat Sandi berada di sebuah studio musik.
Ia terlihat menganakan baju putih lengkap dengan syal batik yang melingkar di lehernya.
• Pangeran William dan Kate Middleton Akhirnya Umumkan Nama Anak Ketiga Mereka
Sandi ditemani dengan pria yang nampaknya adalah pegawai Balaikota DKI Jakarta nampak sedang bermain alat musik.
Sandi terlihat meainkan gitar akustik yang sudah mulai ia petih.
Bibir Sandi terlihat menyanyikan bait-bait dari lirik lagu, nampak wajahnya pun mengahayati.
Dalam video tersebut Sandi menyanyikan lagu dari band yang dibentuk oleh Ahmad Dhani bernama TRIAD.
• Timnas U-23 Indonesia Kalah dari Bahrain, Rezaldi Hehanussa Diusir Keluar Lapangan
Sandi sendiri menyanyikan lagu TRIAD yang populer di masanya, berjudul Munajat Cinta.
Matanya terlihat memejam dengan kepala yang sesekali bergeleng layaknya orang yang menghayati lagu.
Beberapa orang juga terlihat di belakang Sandi, menggebuk drum untuk mendukung musik dari lagu Munajat Cinta.
Kegiatan ini dilakukan Sandi sesaat sebelum ia pulang ke rumah.
"Sebelum pulang ke rumah, nge-jam dulu di Balai Kota," tulis Sandi.
• Tiba di Singapura, Jokowi Akan Hadiri KTT ASEAN hingga Pertemuan Bilateral dengan Presiden Myanmar
Netter yang melihat video tersebut memberikan tanggapannya lewat kolom komentar.
@fauziahrahma_: Aduh pak.
@annurul_alqudzy: Keren bngt abng gue nie @sandiuno.
@gitaaazizah: Mantaapp hahaha.
@raicusvr: cowok ganteng + gitar = idaman ya Allah! (*)