Breaking News:

Alasan Sandra Dewi Lebih Sering Posting Foto Raphael di Media Sosial

Sebagai ibu, Sandra Dewi pun kerap mengunggah foto-foto Raphael di media sosial miliknya.

Penulis: Astini Mega Sari
Editor: Astini Mega Sari
Instagram
Sandra Dewi dan Raphael Moeis 

TRIBUNWOW.COM - Sandra Dewi memang tengah menikmati perannya sebagai ibu baru.

Menikah dengan Harvey Moeis pada 8 November 2016 lalu, pasangan ini diakruniai seorang putra yang diberi nama Raphael Moeis.

Baru berusia satu bulan, Raphael Moeis telah banyak mendapat sorotan publik.

Putra pertama Sandra Dewi ini memang terlihat lucu dan menggemaskan.

BACA JUGA: Tak Cuma Karena Ganteng, Inilah Alasan Lain Raisa Pilih Hamish Jadi Suaminya, Awas Baper!

Sebagai ibu, Sandra Dewi pun kerap mengunggah foto-foto Raphael di media sosial miliknya.

Namun hal itu sepertinya bukan tanpa alasan.

Belum lama ini Sandra Dewi membeberkan alasannya lebih sering mengunggah foto Raphael lewat salah satu postingan di Instagram Story miliknya.

Dalam unggahan tersebut, tampak foto Raphael yang mengeakan kaus berwarna navy.

BACA JUGA: Sidang Perdana Perceraian Ahok Kemarin Digelar, Sean Tulis Nasehat dari sang Ayah di Instagram

Meski terlihat cemberut di foto tersebut, raphael tetap terlihat imut.

Dalam foto tersebut, Sandra Dewi menuliskan:

"Kalian tau kenapa foto aku yg selalu dipost mame aku? Krn mame aku blg dia masih gendut, jd postnya foto aku aja sampe dia langsing lg (emoji) Aku harus tanggung jawab katanya"

Unggahan di Instagram Story Sandra Dewi
Unggahan di Instagram Story Sandra Dewi (Instagram/sandradewi88)

BACA JUGA: 9 Tanda yang Tunjukkan Kamu Sebenarnya Adalah Orang yang Jahat

Rupanya Sandra Dewi merasa dirinya masih gendut usai melahirkan sehingga lebih sering mengunggah foto sang putra.

Kalau menurutmu gimana guys?

Sandra Dewi terlihat gendut nggak usai melahirkan?

Sumber: TribunWow.com
Tags:
Sandra DewiRaphael MoeisHarvey Moeis
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved