Breaking News:

Ditanya Status Asmara, Jawaban Penyanyi Jebolan Idola Cilik Ini Tak Terduga

Penyanyi Angel Pieters mengungkapkan bahwa saat ini ia berstatus 'tuna-asmara' alias jomblo.

Editor: Galih Pangestu Jati
KOMPAS.com/DIAN REINIS KUMAMPUNG
Angel Pieters ditemui di Ciputra Artpreneur, Jakarta Selatan, Rabu (9/11/2016). 

TRIBUNWOW.COM - Penyanyi Angel Pieters mengungkapkan bahwa saat ini ia berstatus 'tuna-asmara' alias jomblo.

Padahal pada awal 2017 lalu, ia pernah dikabarkan berpacaran dengan seorang pria bernama Brandon Gunawan.

Angel bahkan memajang foto kemesraan mereka di Instagram saat itu.

"Saya tuh single. Bener, single. Enggak ada (yang berhubungan dekat)," kata Angel saat ditemui di Pacific Place, Jakarta Selatan, baru-baru ini.

Jebolan Idola Cilik 2008 ini mengaku sedang menikmati kesendiriannya.

Setelah putus dari sang kekasih, Angel ingin fokus pada karier musiknya. Apalagi saat ini ia tengah mempersiapkan album perdananya.

"Fokus dulu sama karier," ujar perempuan berambut sebahu itu.

Astaga, Lagi-Lagi Pevita Pearce Bikin Cowok Patah Hati!

Ia benar-benar ingin memanfaatkan waktu dan pikirannya untuk karier ketimbang memikirkan asmara.

Jangan sampai bakat yang ia punya menjadi sia-sia.

"Saya merasa sangat diberkati dengan talenta yang Tuhan kasih. Masih diberi kesempatan nyanyi dan masih bisa muter-muter ke mana gitu," kata Angel.

"Buat aku itu suatu kesempatan luar biasa. Aku enggak mau buang-buang waktu itu. Aku mau betul-betul serius sekarang, lagi semangat banget. Emang tahun ini tahun aku untuk fokus sama album aku. Lagi seneng-senengnya sama musik, sama nyanyi," ucapnya lagi. (Kompas.com/Andi Muttya Keteng Pangerang)

Berita ini telah diterbitkan Kompas.com dengan judul "Angel Pieters Blak-blakan soal Status Asmaranya"

Sumber: Kompas.com
Tags:
Angel PietersKompas.comInstagram
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2026 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved