Breaking News:

6 Fakta Lagu 'Sajak Sang Penista' Karya Fadli Zon-Ahmad Dhani, Nomor 5 Tak Goyahkan Pilgub

Menjadi karya yang kontroversial, TribunWow.com pun menghimpun fakta-fakta terkait lagu "Sajak Sang Penista" berikut ini.

Penulis: Dhika Intan Nurrofi Atmaja
Editor: Tinwarotul Fatonah
IST/KOLASE TRIBUNWOW.COM

TRIBUNWOW.COM - Wakil Ketua DPR RI, Fadli Zon memiliki hubungan yang akrab dengan musisi Ahmad Dhani.

Baru-baru ini, keduanya diketahui berkolaborasi dalam karya baru.

Karya tersebut adalah lagu yang diadaptasi dari sajak ciptaan Fadli Zon.

Menjadi karya yang kontroversial, TribunWow.com pun menghimpun fakta-fakta terkait lagu "Sajak Sang Penista" berikut ini:

1. Digarap langsung oleh Fadli Zon dan Ahmad Dhani

Minggu (16/4/2017) lalu, Ahmad Dhani memposting foto di akun Instagram pribadinya.

Dalam gambar tersebut tampak mantan suami Maia Estianty ini tengah berada di studio musik bersama Fadli.

ahmaddhaniprast
instagram.com/ahmaddhaniprast

Sementara itu, pada Senin (17/4/2017), Fadli pun mengunggah foto capture video klip lagu "Sajak Sang Penista".

Dalam kolom keterangan unggahan, ia menyebut lirik dari lagu tersebut diciptakannya sendiri.

Sedangkan untuk aransemen musik menjadi pekerjaan Dhani.

fadlizon
instagram.com/fadlizon

"Kolaborasi budaya dengan @ahmaddhaniprast 'Sajak Sang Penista'

Lirik: Fadli Zon

Lagu: Ahmad Dhani," tulis Fadli.

Kompak! 3 Momen Tunjukkan Akurnya Ahmad Dhani dan Maia Estianty Setelah Cerai

2. Tujuan penciptaan lagu

Ahmad Dhani dan Fadli Zon menciptakan karya tersebut bukannya tanpa alasan.

Fadli mengatakan lagu itu menjadi respon mereka melihat keadaan yang terjadi.

"Tujuannya adalah sebagai ekspresi terhadap keadaan, bagaimana kekacauan dimulai oleh sang penista...merobek kerukunan agama, mengkhianati Pancasila, merobek kebhinekaan," kata Fadli sebagaimana dikutip oleh Tribunnews.

Sebelumnya, Fadli sudah merilis sajak dengan judul yang sama.

Sajak itu pun ditujukan untuk petahana Gubernur DKI Jakarta, Basuki Tjahaja Purnama alias Ahok.

Sebagaimana diketahui, hingga saat ini, mantan Bupati Bangka Belitung itu masih menyandang status sebagai terdakwa kasus penistaan agama.

Kolaborasi Fadli Zon dan Ahmad Dhani: Saling Membela hingga Isu Bakal Besanan

3. Dirilis jelang pilkada

Lagu dan video klip yang diadaptasi dari sajak karya Fadli Zon ini dirilis pada Senin kemarin.

Senin (17/4/2017) merupakan dua hari jelang pemilihan Gubernur dan Wakil Gubernur DKI Jakarta putaran dua.

Rupanya, dua sosok kontroversial ini memiliki tujuan tersendiri merilis lagu di waktu tersebut.

Tujuan itu disebut sebagai "edukasi kepada masyarakat Jakarta".

"Edukasi kepada masyarakat Jakarta terkait sumber masalah," terang Fadli Zon.

Gara-gara Polling, Dosa Ahmad Dhani Ini Kembali Diungkit, Komentar Netizen Menohok

4. Ahmad Dhani gunakan keris dalam video klip

Video klip "Sajak Sang Penista" disiarkan oleh akun Youtube KEPO CHANNEL.

Video yang berdurasi selama 6 menit 4 detik menampilkan sosok Ahmad Dhani yang menyanyikan lagu tersebut disertai dengan lirik-lirik lagunya.

Dalam video tersebut, Dhani tampak membawa keris.

Saat ditanya soal hal ini, Fadli Zon pun mengaku tak ada hal yang menarik.

Pasalnya, penggunaan keris dalam video tersebut hanya untuk menggambarkan pusaka Indonesia.

Simak videonya berikut.

5. Tak berdampak pada pilkada

Sementara itu, anggota tim pemenangan Basuki Tjahaja Purnama (Ahok) dan Djarot Saiful Hidayat dalam pilkada DKI Jakarta, Raja Juli Anthony mengatakan perilisan lagu ini tidak berimplikasi apapun.

Pasalnya, dua tokoh yang menulurkan karya itu bukanlah sosok yang berpengaruh besar.

"Saya rasa ini tak akan memiliki dampak apa-apa, Fadli Zon, bukan seorang politisi berpengaruh di Indonesia, dia banyak melakukan blunder politik, dan dia tidak menunjukkan performa yang baik, sehingga apa yang dilakukan tak ada pengaruhnya," kata Raja Juli.

"Penyanyinya pun Ahmad Dhani, penyanyi yang tak terlalu tenar...dia juga membuat lagu provokatif saat Pilpres 2014. Kita lihat reaksi publik, tapi menurut saya, tak berpengaruh apa-apa lagu ini," tambahnya.

Astaga! Ramalan Orang Ini soal Pilkada DKI Ternyata Akurat, Tinggal Tunggu Hasil dari KPU

6. Tuai pro dan kontra

Tak berselang lama setelah perilisannya, video klip lagu "Sajak Sang Penista" langsung 'laris'.

Dipantau pada Selasa (18/4/2017) sore, video tersebut sudah diputar lebih dari 46 ribu kali.

Tak hanya itu, karya ini pun menimbulkan pro dan kontra dari masyarakat.

Banyak netizen yang menuliskan pendapat mereka terkait karya ini di media sosial.

Akun @JunetKas menulis, "bagus juga ini."

"Ini baru keren," puji @kirklukmano.

"Keren om. Maju terus tegakan keadilan," tulis akun @azkafrozenfood di laman Instagram.

Sementara netizen lain pun memberikan kritik.

@adikolob1: "Zonk sang penghancur kebinekaan dan persatuan."

@Nuri_MohdNur: "Oh lord wakil ketua DPR RI attitude mu gak patut di contoh."

"Bapak yang terhormat @fadlizon, tugas Anda harusnya menyatukan yang terpecah dan mendinginkan suasana yang panas, bukan malah sebaliknya," tulis @azwa_baskara di Instagram. (TribunWow.com/Dhika Intan)

Sumber: TribunWow.com
Tags:
Ahmad DhaniFadli ZonInstagram
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved