Breaking News:

Dari London Hingga Indonesia, Pemain Ini Tetap Berseragam Biru!

Kabar mengejutkan sekaligus membahagiakan hadir di tengah-tengah pecinta sepak bola.

Penulis: Elga Maulina Putri
Editor: Galih Pangestu Jati
Superball.id
Michael Essien resmi berseragam Persib Bandung 

TRIBUNWOW.COM - Kabar mengejutkan sekaligus membahagiakan hadir di tengah-tengah pecinta sepak bola.

Michael Essien, pemain asal Ghana resmi bermain untuk Persib Bandung selama satu musik ke depan.

Baca: Rayakan Ulang Tahun, Persib Dapat Kado Spesial dari Mantan Pemain Chelsea

Kedatangan Michael Essien itu diumumkan secara resmi di akun Twitter bercentang biru milik Persib.

Bagi penonton sepak bola Inggris, Michael Essien adalah sosok yang tak asing lagi.

Jika berbicara tentang Essien, yang hadir dalam benak pecinta sepak bola adalah sosok pemain yang memakai seragam biru kebanggaan Chelsea FC.

Baca: Doanya Essien dan GR-nya Djajang Nurdjaman

Penampilannya selama kurang lebih sembilan tahun bersama Chelsea FC membuat kemampuannya dikenal penggemar sepak bola.

Lalu sebelum bergabung di Chelsea FC, di mana saja Michael Essien pernah berlabuh?

1. Bastia (2000-2003)

Pada bulan Juli 2000, Essien mengawali karier sepak bolanya di Divisi 1 Liga Prancis bersama tim Bastia.

Penampilan pertamanya saat itu dimulai pada tanggal 30 September 2000 di liga kontra Metz.

Selama satu musim di Bastia, Essien tampil dalam 13 laga dan mempersembahkan satu gol.

Baca: Gol-gol Spektakuler Michael Essien, Eks Chelsea yang Kini Berkostum Persib Bandung

Pada musim keduanya, Essien diberi kesempatan untuk bermain di lini tengah agar lebih berkembang.

Ia pun berhasil mencetak gol penting dalam liga kontra Nantes, Lorient, dan Guingamp.

Musim ketiga Essien di Bastia menjadi puncak kariernya.

Di bawah asuhan Gerard Gili, Essien mampu menunjukkan kemampuannya.

Sayangnya, cara permainannya saat itu membuatnya mendapat 12 kartu kuning dalam satu musim.

2. Olympique Lion (2003-2005)

Sempat mendapatkan penawaran dari tim Paris Saint-Germain, Essien pada akhirnya memilih menandatangani kontrak bersama Olympique Lion.

Karier Essien selama berada di Olympique Lion semakin meningkat selama tampil dalam 77 pertandingan.

Bahkan, ia masuk dalam nominasi FIFA Player of The Year pada tahun 2005.

3. Chelsea (2005-2014)

Puncak karier profesional Michael Essien sebagai pemain sepak bola boleh dibilang saat ia memutuskan berseragam biru tua di Stamford Bridge.

Pada 14 Agustus 2005, Essien menjadi pemain transfer dengan harga termahal mengalahkan harga transfer Didier Drogba pada musim panas sebelumnya.

Baca: Maung Bandung Resmi Gandeng Bison dari Chelsea, Begini Kata sang Kapten Persib

Ia debut di lapangan sebagai pemain pengganti Chelsea FC pada permainan babak kedua melawan Arsenal pada tanggal 21 Agustus 2005.

Selama membela Chelsea, Essien dua kali menjadi nominasi FIFA ‘World Player of The Year’, dua kali masuk nominasi Ballon d’Or, satu kali memenangkan ‘Chelsea Player of The Year’ yang dipilih fans Chelsea, nominasi ‘African Footballer of The Year’ sebanyak dua kali, dan memenangkan ‘African Footballer of The Year’ versi BBC.

4. Real Madrid (Pemain Pinjaman 2012-2013)

Pada tanggal 31 Agustus 2012, Essien menandatangani kesepakatan dengan Real Madrid sebagai pemain pinjaman.

Ia pun berhasil mencetak gol pertamanya pada tanggal 3 November 2012 untuk Real Madrid.

Selama pertandingan terakhir sebagai pemain Madrid, Essien mencetak gol keduanya yang didedikasikan untuk Mourinho.

5. Milan (2014-2015)

Essien menandatangi kontrak dengan klub asal Italia, Milan selama satu setengah tahun.

6. Panathinaikos (2015-2016)

Pada tanggal 2 Juni 2015, Essien menandatangani kontrak selama 2 tahun dengan klub Yunani, Panathinaikos.

Saat itu, ia menjadi pemain dengan gaji tertinggi di klub.

Baca: Michael Essien Gabung Persib Bandung, Juara Harga Mati!

Terlebih, ia menghabiskan tiga bulan pertama untuk pemulihan cedera kaki yang dialaminya.

Sayangnya, Essien hanya berada satu musim di Panathinaikos setelah kedua belah pihak mencapai kesepakatan bersama.

7. Persib bandung (2017)

Setelah menjadi pemain sepak bola yang sempat tak memiliki klub, Essien mengejutkan banyak pihak karena kedatangannya di satu klub besar Indonesia, Persib.

Kali ini, pemain kelahiran 1982 ini kembali bermain di lapangan hijau memakai kostum berwarna biru seperti saat membela Chelsea di Inggris.

Selamat datang di Indonesia, Essien! (Wikipedia/TribunWow.com/Elga Maulina Putri)

Sumber: TribunWow.com
Tags:
Michael EssienPersib BandungLondon
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI
AA

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved