Gila! Inilah 6 Pelayanan VVIP untuk Rombongan Raja Arab Saudi
Mulai dari penyambutan, jamuan, penginapan, dan pengamanan rombongan Raja Arab ini mendapatkan pelayanan VVIP.
Penulis: Fachri Sakti Nugroho
Editor: Tinwarotul Fatonah
TRIBUNWOW.COM - Raja Arab Saudi Salman Bin Abdulaziz Al-Saud, akan mengunjungi Indonesia, dan mendarat di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta, Rabu (1/3/2017).
Kabarnya Raja Arab dan rombongannya ini berjumlah 1500 orang dan akan diangkut dalam tujuh pesawat yang berukuran besar.
Hal tersebut diungkapkan oleh Sekretaris Kabinet Pramono Anung.
"Kunjungan ini akan membawa rombongan terbesar, lebih kurang 1.500 orang, 10 menteri dan 25 pangeran," kata Pramono kepada Tribunnwes.com.
Agenda rombongan Raja Arab tersebut adalah bertemu dengan Presiden RI Joko Widodo di Istana Bogor, dilanjutkan ke Gedung DPR, mengunjungi Masjid Istiqlal dan Gereja Katedral dan terakhir liburan ke Bali.
Kunjungan yang bersejarah tersebut mendapat perlakuan dan persiapan yang istimewa dari berbagai pihak terkait.
Mulai dari penyambutan, jamuan, penginapan, dan pengamanan rombongan Raja Arab ini mendapatkan pelayanan VVIP.
Baca: Inilah 6 Fakta Paling Menarik dari Kedatangan Raja Arab Saudi ke Indonesia
Berikut adalah kemewahan perlakuan yang akan didapatkan oleh rombongan Raja Arab tersebut.
1. Sambutan Langsung oleh Jokowi
Presiden Joko Widodo (Jokowi) memutuskan untuk menjemput rombongan Raja Salman di Bandar Udara Halim Perdanakusuma, Jakarta.
Hal tersebut diungkapkan oleh Kepala Sekretariat Presiden Darmansyah Djumala.
"Presiden jokowi menyambut langsung di pesawat. Ini jarang. Baru kali ini," kata Djumala kepada Tribunnews.com.
Djumala mengatakan, keputusan Jokowi untuk menjemput langsung Raja Salman di Bandara ini karena hubungan yang baik antara keduanya.
Pada September 2015, saat Jokowi berkunjung ke Arab Saudi, Raja Salman juga menjemput langsung rombongan Presiden Jokowi di Bandara International King Abdul Azis.
"Penyambutan beliau waktu di Arab kemarin itu sangat friendly, sangat ramah. Sebagai azas resiprositas (timbal balik), Pak Presiden juga akan menyambut secara khusus," ucap Djumala.
2. Nasi Kebuli dan Olahan Kambing dari Istana Bogor
Setelah penyambutan di Bandara, kedua Kepala Negara tersebut langsung menuju Istana Bogor untuk melakukan pertemuan bilateral.
Upacara penyambutan juga sudah dipersiapkan di Istana Bogor.
"Standarnya diterima di Istana dengan parade lengkap. Ada pasukan berkuda, ada Paspampres, pasukan pengamanan nusantara, barisan anak-anak penyambut, dentuman meriam 21 kali," papar Djumala.
Dalam pertemuan tersebut, rombongan yang ikut akan dijamu dengan kuliner khas tanah air, makanan timur tengah, nasi kebuli dan olahan kambing.
"Kebuli dan kambing," kata Djumala.
3. Lift Khusus di Gedung Dewan Perwakilan Rakyat (DPR)
Raja Arab Saudi dijadwalkan berpidato di ruang sidang paripurna MPR/DPR di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (2/3/2017).
Momentum tersebut adalah pengulangan sejarah masa lalu.
Sebab, dahulu Raja Faisal bin Abdulaziz pernah berpidato di tempat yang sama 47 tahun silam.
"Ini kan sebenarnya ingin mengulang, karena dulu Raja Faisal pernah datang dan pidato di DPR," ujar Wakil Ketua DPR RI Fahri Hamzah kepada Tribunnews.com seusai meninjau persiapan ruangan sidang paripurna di Kompleks Parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (24/2/2017).
Persiapan mencolok yang dilakukan DPR adalah disediakannya rel menuju sidang paripurna.
Rel tersebut digunakan untuk mengangkut lift khusus yang dibawa Raja Arab.
"Kemarin beliau bawa lift khusus. Karena beliau sudah tidak kuat, sendi-sendinya tidak semudah anak muda, makanya dipakaikan lift," tuturnya.
4. Masjid Istiqlal Direnovasi
Raja Arab Saudi Salman bin Abdulaziz al-Saud dijadwalkan bakal mengunjungi Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Kamis (2/3/2017) setelah kunjungannya ke DPR.
Akan dikunjungi Raja Arab, pihak pengurus Masjid pun kini sibuk menyiapkan fasilitas yang diminta oleh Raja Arab.
Fasilitas yang diminta natara lain adalah lift khusus dan kamar mandi khusus.
Pihak Istiqlal membuat lift khusus di pintu kedatangan VIP sesuai permintaan pihak Kerajaan Arab Saudi.
"Persiapan untuk menyambut Raja Arab Saudi sudah sejak sebulan lalu. Salah satunya kita buat lift khusus untuk beliau," kata Protokol Masjid Istiqlal, Abu Hurairah, kepada Warta Kota, Kamis (23/2/2017).
Sebelumnya di pintu VIP MAsjid Istiqlal tidak tersedia lift, sehingga dalam waktu satu bulan ini pengurus Masjid membangun lift.
"Karena beliau sudah sepuh, jadi minta disediakan lift," ujar Abu.
Kini lift sudajh selesai dibangun, tinggal penyempurnaan dan uji coba.
Pihak Masjid juga merenovasi kamar mandi dan disediakan pegangan.
"Kalau kamar mandi tidak buat baru, hanya modifikasi saja agar ada pegangannya. Lokasinya di ruangan VIP," ucap Abu.
5. Menginap di Hotel 73 Juta per Malam
Raja Arab beserta rombongannya berencana untuk berlibur ke pulau Dewata, Bali.
Rombongan tersebut kini telah memesan tiga hotel mewah di jaringan Marriott, yang memiliki view pantai berpasir putih di kawasan Nusa Dua.
"Memang rombongan Raja Saudi menginap di Nusa Dua. Rencananya mereka akan menginap di hotel jaringan Marriot, berlokasi di dekat pantai," ujar Wayan Karioka, Direktur Pengelola ITDC (Indonesia Tourism Development Corporation), pengelola kawasan khusus Nusa Dua, kepada Tribun Bali, Kamis (23/2/2017).
Karena alasan keamanan, Karioka tidak dapat mengungkap detail nama dan lokasi hotel yang akan menjadi tempat rombongan tersebut menginap.
“Tidak bisa diungkap detail, ini demi privasi dan keamanan. Tapi sudah pasti di kawasan ITDC, sekitar 3 hotel yang dibooking. Tapi kata pihak keamanan Raja Salman, apa saja tiga hotel itu tidak boleh disebarluaskan,” ucap Karioka yang saat dihubungi Tribun Bali sedang melakukan high level meeting untuk keamanan kunjungan Raja Saudi itu.
Di Bali, hotel-hotel mewah seperti yang digambarkan oleh Karioka yang berada di bawah jaringan Marriot antara lain The St. Regis, Bvlgari dan JW Marriot.
Kamar di hotel tersebut terdiri dari beberapa tipe, yakni St. Regis Suites seharga Rp 5,3 juta‑Rp 5,9 juta per malam, villa Rp 13 juta, Grande Astor Presidential Suite Rp 36 juta, The Strand Residence Rp 73 juta per malam.
6. Keamanan Raja Arab
Pengamanan Raja Arab ini mendapat perhatian khusus dari Polda Metro Jaya.
Polda Metro Jaya kini telah menyiapkan pasukan khusus penembak jitu (sniper) dan kendaraan taktis kepolisian guna mengawal Raja Arab Saudi dan rombongan.
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Raden Prabowo Argo Yuwono mengatakan, pengamanan terhadap Raja Salman sudah akan dilaksanakan sejak tiba di Bandara Halim Perdanakusuma, Jakarta Timur pada 1 Maret 2017.
"Kita juga akan mengamankan semuanya, mulai dari Hhalim. Rencananya dari Halim akan ke Istana Bogor. Kemudian dari sana akan ke DPR RI. Lalu, akan bersembayang di Masjid Istiqlal," ungkap Argo di Mapolda Metro Jaya, Semanggi, Jakarta Selatan, Kamis (23/2/2017).
Untuk pengamanan di Bali, rombongan Raja Arab akan mendapatkan keamanan ring III.
Bahkan untuk tempat menginap, Polda Bali tidak mengetahui hotel mana yang akan disinggahi oleh Raja Arab beserta rombongan tersebut.
"Kami sudah merencanakan untuk melakukan pengawalan. Kita di ring III. Tapi untuk urusan hotel kami memang tidak tahu," ujar Kabid Humas Polda Bali AKBP Hengky Widjaja kepada Tribunnews.com, Kamis (23/2/2017). (Tribunwow.com/Fachri Sakti Nugroho)