Breaking News:

Model Berhijab dari Somali Berjalan di Panggung Yeezy Fashion Milik Kanye West

Halima Aden, seorang gadis keturunan Somali-Amerika ini mengikuti Miss Minnesota dengan memakai burkini tahun lalu.

Penulis: Ika Alya Iqlima Ghaisani
Editor: suut amdani
Twitter
Halima Aden 

TRIBUNWOW.COM - Halima Aden, seorang gadis keturunan Somali-Amerika ini mengikuti Miss Minnesota dengan memakai burkini tahun lalu.

Gadis berusia 19 tahun ini lahir di tempat pengungsian di Kenya.

Ia pindah bersama orangtuanya ke Amerika saat masih kecil.

Meskipun ia tak menang Miss Minnesota, Halima dikontrak oleh IMG Model.

Kini ia menjadi model pertama yang mengenakan hijab.

Pimpinan IMG Model, Ivan Bart, memberitahu Business of Fashion bahwa Halima sangat berani untuk tetap pada kepercayaannya.

Ia ingin mengetahui reaksi orang-orang mengenai hal ini.

Dan hari Rabu (15/2/2017) kemarin, Halima Aden berjalan di panggung Yeezy Season 5 milik Kanye West di New York Fashion Week.

Debutnya di Yeezy Season 5 ini menuai rasa bangga dari para netizen.

"Aku tak bisa lebih bahagia dari ini! Insya Allah banyak yang akan menyusulnya #HalimaAden #Yeezyseason5 #Hijabi #Somali #Family"

"Ada seorang wanita berhijab di Yeezy Season 5!!! Aku sangat bahagia!!!!" tulis @yvmnaa.

Mereka juga memuji Kanye atas keputusannya ini.

"Wanita berhijab di Yeezy Show @kanyewest? KEREEEEEN" tulis @bushra_kurdi.

Halima me-repost foto dari IMG Model di instagram pribadinya @kinglimaa dan menulis,

"Aku menandatangani kontrak dengan agensi model ternama di DUNIA dan tetap memakai hijabku. Jangan pernah berusaha mengubah dirimu. Ubah permainannya." (Mirror.co.uk/Ikran Dahir/Tribunwow.com/Alya Iqlima)

Sumber: TribunWow.com
Tags:
Halima AdenAmerika SerikatTribunWow.comReza BukanUya Kuyanarkoba
Rekomendasi untuk Anda
ANDA MUNGKIN MENYUKAI

BERITA TERKINI

© 2025 TRIBUNnews.com Network,a subsidiary of KG Media.
All Right Reserved